BOLASPORT.COM - Demi tiga laga penting nanti, Juventus kabarnya berencana mengistirahatkan Cristiano Ronaldo.
Musim ini Cristiano Ronaldo selalu bermain untuk Juventus di semua ajang.
Tak hanya bermain, dalam 10 laga yang dijalani, Ronaldo selalu bermain 90 menit.
Satu kali ia tak tampil adalah pada giornata kelima Liga Italia saat ia istirahat agar tak menderita cedera yang lebih parah saat itu.
Dengan usia yang sudah menginjak 34 tahun, Ronaldo memang butuh waktu untuk istirahat.
Dalam 24 hari terakhir, ia bermain tujuh kali, termasuk bersama timnas Portugal.
Untuk itulah Maurizio Sarri dan Juventus mempersiapkan rencana untuk mengistirahatkan sang bintang.
Ada dua opsi untuk waktu istirahat Ronaldo.
Baca Juga: 2 Opsi Inter Milan Tahan Lautaro Martinez Dibeli Barcelona atau Man United
Pertama adalah saat melawan Lecce akhir pekan ini.
Jika tetap bermain, Ronaldo akan diistirahatkan pada laga tengah pekan kontra Genoa.
Hal ini dilakukan karena Sarri ingin Ronaldo fit dalam tiga laga penting bulan November nanti.
Pertama, pada 2 November, mereka akan melaawan Torino dalam laga derbi Turin.
Setelah itu, empat hari kemudian mereka bertandang ke Rusia untuk berhadapan dengan Lokomotiv Moskva di Liga Champions.
Selang empat hari, Juventus kembali melakoni laga besar.
Mereka akan menjamu AC Milan di Juventus Stadium pada 10 November.
Mengistirahatkan Ronaldo bukan hal baru dengan musim lalu Juventus melakukan hal serupa.
Baca Juga: Ramsey Pergi dari Arsenal ke Juventus Gara-gara Oezil?
Akan tetapi hal tersebut dilakukan jelang akhir musim.
Hal ini karena pada awal musim, Ronaldo biasanya istirahat saat jeda Internasional.
Saat itu ia meminta untuk tak dipanggil timnas Portugal pada laga UEFA Nations League.
Sedangkan musim ini, ia selalu dipanggil timnas karena laga penting pada Kualifikasi Piala Eropa 2020.
Jika absen, tempatnya di lini depan akan diisi pemain-pemain lain seperti Paulo Dybala hingga Federico Bernardeschi.
Baca Juga: 3 Dilema Pioli Tentukan Starting XI AC Milan
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Calciomercato |
Komentar