Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terkendala Cuaca Buruk, Agenda MotoGP Australia 2019 Dirombak

By Agustinus Rosario - Sabtu, 26 Oktober 2019 | 12:55 WIB
Situasi di pantai dekat Sirkuit Phillip Island pada Sabtu (26/10/2019)
TWITTER.COM/MOTOGP
Situasi di pantai dekat Sirkuit Phillip Island pada Sabtu (26/10/2019)

BOLASPORT.COM - Pihak penyelenggara MotoGP Australia 2019 akhirnya resmi menggeser sesi kualifikasi yang sedianya dilaksanakan pada hari Sabtu (26/10/2019) siang ini.

Angin kencang dan turunnya hujan mewarnai berjalannya rangkaian MotoGP Australia 2019 di Sirkuit Phillip Island pada hari ini.

Cuaca tidak menentu ini sudah berlangsung sejak digelarnya sesi FP3 yang dimulai pada pukul 6.50 WIB tadi pagi.

Hal tersebut lantas mengganggu kelancaran sesi latihan hari kedua yang hanya diikuti oleh 12 pembalap.

Berawal dari dikibarkannya red flag akibat terlemparnya pitboard Jack Miller ke lintasan, sesi FP3 beberapa kali dihentikan.

Kondisi tersebut berlanjut ke sesi FP4 yang digelar sebelum kualifikasi.

Angin yang bertiup semakin kencang bahkan sempat "menerbangkan" pembalap KTM Tech3, Miguel Oliveira.

Oliveira akhirnya harus mendapatkan perawatan medis karena terjatuh saat melaju dengan kecepatan 300 kilometer per jam.

Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Australia 2019 - Vinales Kembali Jadi yang Tercepat

Penunjuk waktu FP4 pun dihentikan saat masih menyisakan 12 menit 53 detik, guna melangsungkan pertemuan guna membahas keamanan balapan.

Pihak penyelenggara balapan lantas mengambil suara dari para pembalap untuk menentukan apakah sesi hari kedua ini akan dilanjutkan atau dibatalkan.

Berdasarkan data yang didapat Bolasport.com dari Crash, 19 pembalap setuju untuk membatalkan rangkaian sesi pada hari Sabtu (26/10/2019), sementara 3 yang lainnya ingin sesi dilanjutkan.

Baca Juga: MotoGP Australia 2019 - Marquez Maafkan Lorenzo soal Insiden di FP2

Menurut informasi, pembalap tuan rumah, Jack Miller, termasuk ke dalam golongan pembalap yang ingin lanjut.

Setelah menimbang-nimbang, pihak MotoGP akhirnya merilis pernyataan melalui akun Twitter resmi mereka pada pukul 11.34 WIB.

Mereka memutuskan untuk membatalkan seluruh sesi pada hari Sabtu ini karena kondisi cuaca yang tidak memungkinkan.

Beberapa menit kemudian, Race Direction MotoGP juga memastikan bahwa sesi kualifikasi akan digeser pada hari Minggu (27/10/2019) sebelum balapan.

Sesi untuk menentukan posisi grid tersebut akan digelar sesudah para rider melaksanakan warm up lap yang rencananya dimulai pada pukul 5.50 WIB.

Sesi kualifikasi kesatu alias Q1 akan diawali pada pukul 6.20 WIB, dilanjutkan dengan sesi Q2.

Sementara itu, sesi balapan akan tetap berlangsung pada pukul 11.00 WIB.

Selain menggeser waktu berlangsungnya sesi kualifikasi, pihak penyelenggara juga memutuskan untuk mengurangi jumlah lap saat balapan.

Jika biasanya balapan MotoGP Australia melangsungkan 27 lap, pada sesi balapan besok, para rider hanya akan mengarungi 20 lap.

Berikut jadwal baru kualifikasi dan sesi balapan MotoGP Australia 2019, Minggu (28/10/2019)

Moto3 WUP - 04.50-05.10 WIB
Moto2 WUP - 05.20-05.40 WIB
MotoGP WUP - 05.50-06.10 WIB

MotoGP Q1 - 06.20-06.35 WIB
MotoGP Q2 - 06.45-07.00 WIB

Moto3 Race - 08.00 WIB
Moto2 Race - 09.20 WIB
MotoGP Race - 11.00 WIB

keterangan:

WUP (Warm Up Lap/Pemanasan)

Q (Qualifying/Kualifikasi)

 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan ke-10 Liga Inggris 2019-2020. . #ligainggris #epl #premierleague #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Lionel Messi dan 17 Pemain Papua Football Academy akan Wakili Indonesia di Gothia Cup 2025

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Barcelona
15
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
15
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X