BOLASPORT.COM - Chelsea disebut-sebut kehilangan separuh kekuatannya saat menjual Eden Hazard ke Real Madrid pada bursa transfer musim panas lalu.
Eden Hazard memang dikenal sebagai pemain terbaik Chelsea dalam 7 tahun terakhir.
Chelsea sebetulnya sudah bersiap kehilangan Eden Hazard saat mereka merekrut Christian Pulisic dari Borussia Dortmund pada bursa transfer Januari 2019.
Tetapi, ketika itu Christian Pulisic dibiarkan Chelsea bertahan di Borussia Dortmund untuk sisa musim 2018-2019 dengan status pinjaman.
Baru setelah Hazard dipastikan pergi, Pulisic pun datang ke Stamford Bridge.
Sempat disebut-sebut akan merasakan betul efek kehilangan Hazard, Chelsea kini bisa mulai tersenyum setelah melihat performa Pulisic.
Gelandang timnas Amerika Serikat itu menjadi bintang kemenangan 4-2 Chelsea atas Burnley pada pekan ke-10 Liga Inggris, Sabtu (26/10/2019).
Pulisic mencetak gol pertamanya buat Chelsea dan tidak tanggung-tanggung, dia langsung membukukan hat-trick pada pertandingan tersebut.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Suksesor Hazard Cetak Perfect Hat-trick, Chelsea Taklukkan Burnley
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | The Sun |
Komentar