BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, mengaku bersyukur masih mempunyai kesempatan kedua untuk membela tim pabrikan asal Jepang itu.
Valentino Rossi telah menorehkan pencapaian yang luar biasa dengan melakoni balapan ke-400 sepanjang kariernya ketika tampil di Sirkuit Phillip Island, Australia.
Sejak debut di kelas premier pada musim 2000, suka duka sudah banyak dirasakan Rossi, termasuk musim ini yang berjalan kurang oke.
Sejarah mencatat, Rossi memulai karier balap kelas premiernya bersama tim Nastro Azzuro Honda.
Pembalap berjuluk The Doctor itu kemudian meraih gelar juara dunia kelas 500cc (sekarang MotoGP) pada musim 2001 alias musim keduanya.
Rossi melanjutkan kesuksesannya bersama tim pabrikan yang kini bernama Repsol Honda dengan merengkuh dua titel kampiun dunia MotoGP pada dua musim beruntun, 2002 dan 2003.
Namun, hal itu belum memuaskan jiwa kompetitif Rossi.
Tiga musim menjadi anak emas Honda, The Doctor memilih untuk memulai petualangan baru dengan hijrah ke tim pabrikan Yamaha pada musim 2004.
Baca Juga: CdM SEA Games: Kontingen Indonesia Tak Perlu Khawatir Soal Isu Polio
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Paddock GP |
Komentar