BOLASPORT.COM - Pemain Zulte-Waregem, Sandy Walsh, baru-baru ini berbicara terkait kelanjutan proses naturalisasinya sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).
Sandy Walsh baru-baru ini menjadi bintang tamu salah satu program podcast di Belgia bernama Friends of Sports.
Program tersebut sempat menyinggung kewarganegaraan yang dimiliki oleh Sandy Walsh.
Sebagai informasi, Sandy Walsh memiliki enam garis keturunan negara yang berbeda dari orang tuanya.
Pemain berusia 24 tahun itu punya keturunan dari Belanda, Belgia, Irlandia, Swiss, Inggris, serta Indonesia.
Dari sekian banyak negara, Sandy mengaku kepada tiga pembawa acara podcast tersebut bahwa ia memilih Indonesia dibanding negara lainnya.
Pemain yang berposisi sebagai bek itu mengatakan bahwa ia tengah berada dalam proses naturalisasi sebagai WNI.
Baca Juga: Dilirik Arsenal, Bagus Kahfi Ungkap Keinginannya ke Luar Negeri
"Para suporter di Indonesia yang menghubungi saya, dan saya juga sempat pergi ke sana pada musim panas bertemu dengan asosiasi sepak bola," ujar Sandy Walsh.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Youtube Friends of Sports |
Komentar