BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, dipastikan akan menggunakan spesifikasi motor terbaru Yamaha pada MotoGP musim 2020.
Fabio Quartararo nantinya akan memiliki motor Yamaha dengan spesifikasi A.
Sebelumnya sebagai pembalap satelit, Fabio Quartararo mengendarai motor Yamaha dengan spesifikasi B.
Meski tidak dilengkapi dengan spesifikasi terbaik, pembalap asal Prancis tersebut sudah enam kali naik podium dan mencatat enam pole position pada MotoGP musim 2019.
Langkah ini diprediksi membuat Quartararo dan rekan satu timnya, Franco Morbidelli, mengendarai motor lebih cepat dengan adanya tujuh mesin.
Saat ini, motor yang mereka gunakan memiliki lima mesin.
"Kami sangat senang untuk mengonfirmasi bahwa kami telah mencapai kesepakatan di Sepang bersama Petronas Yamaha Sepang Racing Team di sini dengan mengirim dua motor YZR-M1 A-spec untuk musim 2020," kata Kepala motorsport Yamaha, Lin Jarvis dilansir BolaSport.com dari Crash.
Baca Juga: Andrea Dovizioso: Selisih Poin dengan Marc Marquez Tak Masuk Akal
"Penampilan Franco dan Fabio sangat bagus tahun ini. Hal tersebut ditunjukkan prestasi para pembalap dan tim di berbagai balapan yang mereka raih sejauh ini, baik secara individu maupun sebagai tim," ucap Jarvis.
Menurut Jarvis, dukungan Petronas untuk tim baru ini sangat penting karena membuat tim melakukan langkah lebih lanjut untuk musim 2020 dengan dua motor spesfikasi A (A-spec).
"Yamaha berkomitmen memberikan dukungan terbaik kami kepada pembalap dan tim. Tujuannya, agar mereka semakin maju pada 2020 dengan kemenangan balapan. Semoga mereka mencapai target sebagai pembalap dan tim independen terbaik."
Bos tim Petronas, Razlan Razali mengatakan bahwa Morbidelli dan Quartararo telah memberikan kontribusi besar bagi kesuksesan tim tahun ini.
"Dengan adanya mesin baru untuk pembalap kami akan membuka peluang mereka mencapai hasil yang lebih baik," ucap Razlan.
"Kami sangat bangga dapat membuat pengumuman ini di Malaysia yang menjadi rumah bagi Petronas dan tim."
Baca Juga: Jadwal MotoGP Malaysia 2019 - Perburuan Gelar Tim Terbaik Dimulai
Quartararo saat ini duduk di urutan keenam dalam klasemen sementara pembalap MotoGP.
Dia berada satu tempat di atas pembalap tim pabrikan Yamaha, Valentino Rossi.
Pada hari pertama MotoGP Malaysia, Quartararo mencatat hasil cemerlang dengan menjadi pembalap tercepat pada latihan bebas pertama (FP1) dan latihan bebas kedua (FP2).
Lihat postingan ini di InstagramJadwal pekan ke-11 Liga Italia 2019-2020. . #ligaitalia #seriea #gridnetwork
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | crash.net |
Komentar