BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo diyakini bisa memiliki lebih dari lima gelar Ballon d'Or jika tidak ada mafia sepakbola.
Ibunda Cristiano Ronaldo, Dolores Aveiro mengatakan striker Juventus itu akan memiliki lebih dari lima Ballons d'Or jika bukan karena adanya "mafia sepakbola".
Bersama Lionel Messi, kapten Portugal ini sama sama telah memenangkan Ballon d'Or sebanyak lima kali.
Ronaldo juga kembali masuk ke dalam 30 nominasi calon penerima Ballon d'Or 2019.
The 30-man Ballon d'Or shortlist ???? pic.twitter.com/ZX10jwDkFT
— ESPN FC (@ESPNFC) October 21, 2019
Baca Juga: Tanggapan Presiden FIFA Seusai Iwan Bule Resmi Jadi Ketum PSSI
Berbicara di sebuah acara penghormatan untuk Ronaldo di klub kota kelahirannya União da Madeira, Dolores Aveiro mengungkapkan ada mafia yang menghalangi anaknya meraih penghargaan tersebut.
Baca Juga: Xhaka Ngambek, Unai Emery Disarankan Tunjuk Kapten Baru Arsenal
"Ada mafia. Itu kata yang tepat untuk menggambarkannya. Ya, ada mafia sepakbola," ucap Dolores, dikutip BolaSport.com dari AS English.
"Jika dia orang Spanyol atau Inggris, mereka tidak akan melakukan apa yang telah mereka lakukan, tetapi karena dia orang Portugis dan dari Madeira, maka ini terjadi," Dolores menambahkaan.
Ibunda Cristiano Ronaldo itu juga yakin jika tahun ini anaknya bisa memenangkan Ballon d'Or keenamnya.
Baca Juga: Iniesta Ragu Barcelona Masih Punya Tempat untuk Neymar
"Saya tidak tahu apakah dia akan menang atau tidak, tetapi saya yakin dia bisa memenangkannya," ucap Dolores mengenai keyakinannya Ronaldo bisa memenangkan Ballon d'Or.
"Jika melihat apa yang sudah dia lakukan musim lalu, dia pantas mendapatkannya," tutup Dolores.
Pengumuman pemenang Ballon d'Or sendiri akan dilaksanakan pada 2 Desember 2019 mendatang.
Baca Juga: Marcus Rashford Dikabarkan Mengalami Cedera Gara-gara Selebrasi
Cristiano Ronaldo masih menjadi salah satu favorit untuk memenangkan gelar pemain terbaik se-Eropa itu.
Lionel Messi dan Virgil van Dijk menjadi pesaing utama Ronaldo dalam meraih gelar Ballon d'Or keenamnya itu.
View this post on InstagramSelamat bekerja pak!!! #pssi #KLB #ketumPSSI #ligaindonesia #gridnetwork
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | AS English |
Komentar