Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Penjelasan Ernesto Valverde soal Absennya Ousmane Dembele

By Adi Nugroho - Minggu, 3 November 2019 | 15:30 WIB
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde
TWITTER.COM/ENGLISH_AS
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde jelaskan alasannya tidak membawa Ousmane Dembele kala timnya bertandang ke markas Levante.

Ousmane Dembele tidak dibawa Ernesto Valverde ketika Barcelona bermain melawan Levante dalam lanjutan Liga Spanyol, Sabtu (2/11/2019) kemarin.

Dembele sebelumnya sudah absen dalam dua pertandingan Barcelona karena skorsing, dan diharapkan bisa tampil kembali ketika melawan Levante.

Baca Juga: Nama Ousmane Dembele Dicoret dari Skuad Barcelona Kontra Levante

Tetapi tidak ada nama Dembele ketika Barcelona mengumumkan 19 nama pemain yang akan dibawa ke Ciutat de Valencia, kandang Levante.

Setelah pertandingan, Valverde menjelaskan alasannya tidak membawa Dembele.

Baca Juga: Lempar Botol Saat Hadapi Persib, Gubernur Kalteng Terancam Sanksi Komdis PSSI

"Itu merupakan keputusan saya, ia tidak bermain di pertandingan sebelumnya dan saya memutuskan untuk memasang penyerang yang bermain di laga sebelumnya," ucap Valverde, dikutip BolaSport.com dari AS English.

"Selalu saja seperti ini, saat saya memainkan Dembele, saya akan ditanyai mengenai alasan absennya Ansu Fati," Valverde menambahkan.

Dengan absennya Dembele di pertandingan semalam, nampaknya pemain tim nasional Prancis itu akan diturunkan di ajang Liga Champions yang mempertemukan Barcelona dengan Slavia Praha.

Baca Juga: Rossi Sebut Quartararo Dapat Perjuangkan Gelar Juara Dunia pada MotoGP 2020

Pada pertandingan melawan Levante, skuat Ernesto Valverde harus pulang tanpa membawa poin.

Barcelona dikalahkan dengan skor 3-1, di mana tiga gol Levante dicetak dalam kurun waktu delapan menit.

Lionel Messi membawa Barcelona unggul terlebih dahulu di menit ke-38, skor 1-0 bertahan hingga paruh pertama berakhir.

Baca Juga: Bale dan James Tolak Tonton Real Madrid Vs Real Betis hingga Selesai

Di babak kedua skuat arahan Paco Lopez membalikkan keadaan melalui gol Jose Campana di menit ke-61, Borja Mayoral menit 63, dan Nemanja Radoja menit 68.

Skor 3-1 untuk Levante bertahan hingga akhir pertandingan yang menjadikan ini sebagai kekalahan ketiga Barcelona di Liga Spanyol edisi 2019-2020.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : AS English
REKOMENDASI HARI INI

Hasil China Masters 2024 - Perkuat Rekor 13-1 Usai Buat Musuh Alot Anthony Ginting Buntu, Axelsen ke Semifinal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X