Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Iwan Bule Diminta Ciptakan Kultur Sepak Bola Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 3 November 2019 | 17:40 WIB
Ketua Komite Perubahan Sepakbola Nasional (KPSN), Suhendra Hadikuntono.
MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Ketua Komite Perubahan Sepakbola Nasional (KPSN), Suhendra Hadikuntono.

BOLASPORT.COM - Mochamad Iriawan, Ketua Umum PSSI, diminta menciptakan kultur sepak bola khas Indonesia di masa kepemimpinannya.

Terpilihnya M Iriawan sebagai Ketua Umum PSSI periode 2019-2023 mengundang komentar dari Ketua Komite Perubahan Sepakbola Nasional (KPSN), Suhendra Hadikuntono.

Kepada awak media termasuk BolaSport.com, Suhendra meminta Iwan Bule sapaan akrab M Iriawan bisa menciptakan kultur sepak bola Indonesia.

Suhendra menilai visi dan misi Iwan Bule untuk membuat perubahan di PSSI sudah sangat bagus.

Baca Juga: Shin Tae-yong Disebut Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Ini 2 Kekurangan Pelatih asal Korsel Itu

Tidak tanggung-tanggung, ia mendukung penuh Iwan Bule di federasi sepak bola Indonesia itu.

Ada dua hal yang disoroti Suhendra pascaterpilihnya Iwan Bule menjadi Ketum PSSI.

Pertama, Iwan Bule harus melakukan reorganisasi di internal PSSI.

Saat ditanya contohnya seperti apa, Suhendra tidak menjawab.

Ia yakin Iwan Bule sosok profesional yang tahu dan bisa mengatasi masalah di PSSI.

“Saya berharap Iwan Bule bisa melakukan reorganisasi internal PSSI. Artinya, ia harus menyelesaikan masalah internal. Beliau yang lebih tahu. Saya tidak perlu ajarkan,” kata Suhendra, Minggu (3/11/2019).

Baca Juga: Lempar Botol Saat Hadapi Persib, Gubernur Kalteng Terancam Sanksi Komdis PSSI

Kedua, Suhendra mengatakan Iwan Bule pasti memiliki tujuan utama di PSSI.

Namun, ia berharap mantan Kapolda Jawa Barat itu bisa membangun kultur sepak bola Indonesia.

Sebelumnya, pengurus PSSI yang lalu sudah membuat kurikulum sepak bola Indonesia yang disebut Filanesia.

Calon Ketua Umum PSSI, Iwan Bule
ISTIMEWA
Calon Ketua Umum PSSI, Iwan Bule

Filanesia lebih kepada mengajarkan cara bermain sepak bola Indonesia mengarah ke Spanyol.

“Kultur sepak bola kita itu apa. Sepak bola di negara maju saja sudah punya kulturnya. Kita harus tunjukan ini loh cara bermain sepak bola kita. Bukan mengikuti permainan negara-negara Eropa, Jepang, atau siapa pun itu,” kata Suhendra.

Meskipun demikian, ia tetap mengucapkan selamat dan mendukung penuh agar keinginan Iwan Bule membuat perubahan di PSSI berjalan lancar.

Baca Juga: Bhayangkara FC Disebut Tampil Buruk Pascaditahan Semen Padang

Jika visi dan misi Iwan Bule tidak dijalankan, Suhendra mengatakan KPSN siap untuk memberikan kritikan kepada Iwan Bule.

KPSN akan tetap kritis. Akan menjadi check dan balance. Jadi penyeimbang. Jadi selama ada yang tidak benar di PSSI, ya kami akan ambil sikap,” kata Suhendra.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Formasi baru 12 Exco PSSI dengan beberapa nama lama dan nama baru. #pssi #KLBPSSI #excopssi #ligaindonesia #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Rekap Hasil Indonesia Masters II 2024 - Alwi Farhan dan Saut Kompak ke Semifinal, 12 Wakil Indonesia Berjuang Rebut Tiket Final dengan 1 Gelar Sudah Dikunci dari Ganda Campuran

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X