BOLASPORT.COM - Pelatih Borneo FC, Roberto Carlos Mario Gomez menyoroti dua pilar Perseru Badak Lampung FC menjelang pertemuan kedua tim.
Borneo FC menjamu Perseru Badak Lampung FC pada pekan ke-27 Liga 1 2019.
Pertandingan Borneo FC melawan Badak Lampung FC digelar di Stadion Segiri, Kota Samarinda, Selasa (5/11/2019).
Persiapan matang telah dilakukan oleh tim tuan rumah menjelang laga tersebut.
Baca Juga: Persela Vs Barito Putera, Ini Janji Sederhana Samsul Arif
Baca Juga: Liga Jepang – Bek Thailand Istimewa, Eks Trio Barcelona Tak Main Penuh
Pelatih Borneo FC, Roberto Carlos Mario Gomez bertekad untuk menebus kegagalan pada laga sebelumnya.
"Kami baru saja menuai kekalahan di Banjarmasin hadapi Barito Putera. Kami tidak mau kejadian tersebut terulang," kata Gomez dikutip BolaSport.com dari Antara News.
Pesut Etam baru saja tumbang 0-1 dari Barito Putera pada pekan ke-26 Liga 1 2019.
Kini, Borneo FC mengincar kemenangan saat menjamu Badak Lampung FC.
"Saat ini, kami bertindak sebagai tuan rumah, sehingga tiga poin wajib didapatkan," ujarnya menambahkan.
Mario Gomez meminta anak asuhnya untuk mewaspadai kebangkitan tim tamu.
Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-19 2020
Baca Juga: FIFA Melirik 640 Juta Penduduk di ASEAN dan Indonesia Bisa Kecipratan
Eks juru latih Persib itu menilai dua pilar kunci Badak Lampung FC patut untuk diperhitungkan oleh pemin Borneo FC.
"Mereka mempunyai penyerang yang bagus dan ada Bojan Malisic di lini belakang, dia tangguh dalam bertahan," ucap Mario Gomez.
Seperti diketahui, Bojan merupakan mantan anak didik Mario Gomez selama masih membela Persib Bandung musim lalu.
Namun begitu, Gomez menegaskan bahwa anak asuhnya akan tampil optimal demi meriah tiga poin.
"Pastinya, anak-anak harus bekerja keras untuk mencapai hasil maksimal," tuturnya mengakhiri.
Pertarungan Borneo FC kontra Perseru Badak Lampung FC akan disiarkan langsung oleh O Channel pada pukul 18.30 WIB.
Baca Juga: Dilatih Legenda Liverpool, Klub Milik Orang Indonesia Ini Sulit Menang
View this post on Instagram
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar