BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan melawan Malaysia pada laga kelima Grup G putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Timnas Indonesia dijamu Malaysia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (19/11/2019).
Kemungkinan besar pada laga itu, pelatih timnas Indonesia masih ditukangi Simon McMenemy.
Hal tersebut dikarenakan adanya proses administrasi yang harus dilakukan PSSI bila ingin mengganti Simon McMenemy.
Ditakuti proses administrasi belum dibuka dan terpaksa timnas Indonesia harus dilatih oleh Simon McMenemy.
“Kami belum bisa pastikan karena untuk pergantian pelatih harus ada proses administrasinya dulu, itu yang akan kami lihat,” kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha, kepada awak media termasuk BolaSport.com di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (4/11/2019).
Baca Juga: Sebut Jak Mania dan Viking, Iwan Bule Bakal Buat Direktorat Suporter
Baca Juga: FIFA Melirik 640 Juta Penduduk di ASEAN dan Indonesia Bisa Kecipratan
Baca Juga: Liga Jepang – Bek Thailand Istimewa, Eks Trio Barcelona Tak Main Penuh
Selain itu waktu yang sudah mepet bisa menjadi alasan Simon McMenemy untuk tetap bersama timnas Indonesia sampai laga melawan Malaysia.
Sebab, dalam waktu dekat ini, timnas Indonesia akan kembali berkumpul untuk melawan Harimau Malaya.
”Rencananya, para pemain akan kumpul di Jakarta pada 10 November 2019,” kata Ratu Tisha.
Sebelumnya, publik sepak bola Tanah Air sudah meminta Simon McMenemy untuk keluar dari kursi pelatih timnas Indonesia.
Namun sampai saat ini, pelatih asal Skotlandia itu belum mengajukan surat pengunduran diri ke PSSI.
Simon McMenemy dinilai sudah gagal membesut timnas Indonesia pascamenelan kekalahan empat beruntun pada Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Saat ini, timnas Indonesia berada di posisi buncit dan belum mendapatkan satu poin pun.
Kontrak Simon McMenemy bersama timnas Indonesia akan berakhir pada Desember 2020.
PSSI harus mengeluarkan uang kompensasi bila mendepak Simon McMenemy.
Baca Juga: Liga Belanda - Ajax Kembali Menang Tandang, PSV Kalah dan Menjauh
Baca Juga: Dilatih Legenda Liverpool, Klub Milik Orang Indonesia Ini Sulit Menang
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar