”Saya sebenarnya ke Indonesia hanya untuk bermain selama tiga bulan saja saat main untuk Mitra Kukar,” ujar Arthur Cunha mengungkapkan hal itu kepada BolaSport.com dan media lain di Kota Malang.
”Namun ternyata, semua berkata lain dan saya masih berkarier di sini, termasuk di Malang dan cukup menyenangkan,” tuturnya.
Dari tiga orang yang didatangkan Mitra Kukar asal Brasil pada 2015, Arthur Cunha saja yang memang masih bertahan di Indonesia.
Dua rekannya, Rodrigo Ost dan Patrick Cruz, setelah itu tak lagi main untuk klub Tanah Air.
Baca Juga: Ketika Dendi Santoso Minta Johan Alfarizi Berbahasa Indonesia
Arthur Cunha juga makin identik dengan Arema FC, salah satu klub elite Shopee Liga 1, karena gabung skuad Singo Edan sudah pada tahun ketiga sampai musim 2019.
Lantas, apa yang membuat Arthur Cunha menikmati kariernya bersama Arema FC.
”Saya senang di sini (Malang) banyak orang yang baik dengan saya dan keluarga,” ujar Arthur.
”Hal itu yang membuat saya makin kerasan, apalagi kotanya juga bagus.”
”Adaptasi saya dengan Arema dan Kota Malang saat awal datang juga berjalan mulus,” katanya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar