BOLASPORT.COM - Akademi sepak bola U-20 Arsenal, Real Madrid, dan Inter Milan akan melakoni turnamen di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada 1-7 Desember 2019.
Ketiga klub Eropa itu akan melawan Indonesia All Stars yang berisikan pemain-pemain U-20 dalam sebuah turnamen bertajuk U-20 International Cup 2019.
Event tersebut menjadi turnamen usia muda pertama yang diselenggarakan di Indonesia.
Circa merupakan perusahaan start up yang bergerak di bidang olahraga, khususnya sepak bola, menjadi operator dalam event internasional tersebut.
Baca Juga: Alasan Persija Tidak Mainkan Riko Simanjuntak Lawan Semen Padang
Dalam event yang akan disiarkan oleh SCTV itu, Circa bekerjasama dengan agency asal Spanyol, MS2 yang dimiliki oleh mantan pemain Real Madrid, Michael Salgado.
Turnamen tersebut mengusung tema The Stars of Tomorrow dengan tujuan mempromosikan dan mendorong sepak bola usia muda di Indonesia.
Diharapkan dengan turnamen itu bisa melahirkan bintang sepak bola usia muda di masa mendatang.
Pemain-pemain yang bermain dalam ajang itu bisa menjadi opsi untuk memperkuat timnas U-20 Indonesia di Piala Dunia U-20 2021.
"Event ini merupakan event internasional junior pertama yang bertujuan untuk membantu para pemain muda Indonesia memiliki lawan latih tanding yang berkualitas," kata CEO Circa, Tigor Shalomboboy.
"Ke depan kami juga akan terus membantu para pemain muda Indonesia mendapatkan lawan bertanding yang berkualitas, sehingga pada akhirnya akan menaikan level permainan para pemain muda kita."
Baca Juga: Pujian Fakhri Husaini Terhadap Kekuatan Timnas U-19 Hong Kong
"Bahkan bukan tidak mungkin ada diantara mereka yang akan menjadi bintang dan bisa bermain di kompetisi elite Eropa di masa yang akan datang," ucap pria yang sempat menjabat sebagai COO PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Pemilik klub Persiba Balikpapan, Gede Widiade, akan menjadi manajer Indonesia All Stars dalam turnamen itu.
Saat ini untuk pelatih, Gede Widiade belum bisa menyebutkan siapa pelatih yang akan menukangi Indonesia All Stars.
Untuk para pemainnya, bisa saja Indonesia All Stars diperkuat oleh pemain-pemain timnas U-19 Indonesia.
Selain itu, komposisi pemain Indonesia All Stars bisa didapatkan dari Liga 1 U-20 2019.
"Ini event yang bagus, maka dari itu saya tertarik menjadi manajer Indonesia All Stars. Ini adalah kesempatan langka yang bisa didapatkan oleh tim pelatih dan pemain-pemain yang saya pilih," kata Gede Widiade.
Baca Juga: Cerita Fabiano Beltrame Setelah Resmi Berstatus Warga Negara Indonesia
"Semoga mereka menggunakan kesempatan ini untuk belajar dengan tiga tim Eropa yang nantinya akan datang. Apalagi kami nanti menjadi tuan rumah di tahun 2021. Ini kesempatan emas,” ucap eks CEO Persija Jakarta itu.
Circa bekerjasama dengan Loket.com dan Gotix untuk penjualan tiket pada pertandingan-pertandingan itu.
Namun, harga tiket turnamen tersebut masih belum diinformasikan.
"Untuk harga tiketnya kami menjual tidak mahal. Kemungkinan harganya sama seperti Bali United bertanding di kompetisi," kata Tigor Shalomboboy.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar