Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juergen Klopp: Penjual Hot Dog pun Harus dalam Kondisi Terbaik di Laga Liverpool Vs Man City

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 9 November 2019 | 04:15 WIB
Manajer Liverpool, Juergen Klopp.
TWITTER.COM/CLEANSHEET
Manajer Liverpool, Juergen Klopp.

BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, menyebut seluruh elemen yang akan menyaksikan laga Liverpool Vs Man City harus dalam keadaan terbaik, bahkan penjual hot dog sekalipun.

Liverpool akan menjamu Manchester City di Stadion Anfield pada lanjutan pekan ke-12 Liga Inggris, Minggu (10/11/2019).

Saat ini The Red memuncaki klasemen dengan 31 poin, unggul 6 poin dari The Citizen yang ada di peringkat kedua.

Kemenangan bagi The Reds akan menjauhkan mereka dengan keunggulan 9 poin dari City.

Target kemenangan ini juga digalakkan oleh sang pelatih, Juergen Klopp pada konfernesi pers jelang laga.

Baca Juga: Pelatih Hong Kong Kecewa Timnya Kalah Mudah dari Timnas U-19 Indonesia

"Peningkatan yang telah dilakukan di tim ini (Liverpool) sangat jelas. Kami harus memainkan permainan terbaik pada hari Minggu," ujar Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo.

Bahkan Klopp berseloroh bila semua orang yang hadir di Anfield dari pendukung hingga penjual hot dog harus dalam kondisi terbaik di laga ini.

"Semua orang di stadion harus berada dalam kondisi terbaik, bahkan untuk penjual hot dog! Masuk ke stadium sedari awal, tunggu para pemain melakukan pemanasan, sejak awal," kata Klopp.

"Anda tak bisa menjadi lebih besar dari laga ini, di Anfield, semuanya dipersiapkan untuk laga sepak bola yang fantastis," tambahnya.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Kontingen Sepak Bola Diimbau Menpora Kurangi Medsos

Para pemain Liverpool merayakan gol yang dicetak oleh Georginio Wijnaldum ke gawang Genk pada matchday keempat Liga Champions di Stadion Anfield, Selasa (5/11/2019).
TWITTER.COM/LFC
Para pemain Liverpool merayakan gol yang dicetak oleh Georginio Wijnaldum ke gawang Genk pada matchday keempat Liga Champions di Stadion Anfield, Selasa (5/11/2019).

Kedua tim terakhir bertemu saat laga Community Shield pada Agustus lalu.

The Reds harus mengakui keunggulan The Citizen lewat adu penalti, setelah bermain imbang 1-1 selama 90 menit.

"Ini adalah laga akbar, dua tim yang sangat bagus bertemu satu sama lain di Anfield, di bawah cahaya lampu terang," ujar Klopp.

"Tiga laga terakhir kami mainkan (lawan City), 0-0 di kandang, lalu kalah 1-2 di Etihad dan terakhir kalah adu penalti di Community Shield."

"Ini akan menjadi pertandingan yang bagus. Saya tak yakin apakah itu pandangan dari pelatih saja atau tontonan menarik bagi penonton."

"Tetapi semuanya telah tersaji di piring dan tidak ada yang tersembunyi, kami tak hanya harus tampil menyerang tapi anda juga harus tampil berani lawan Manchester City, bahkan untuk hasil imbang," tambahnya.

Pertemuan Liverpool Vs Man City di Anfield pada April 2018 lalu membuat pihak Manchester biru sedikit khawatir lantaran bus tim Man City sempat diserang oleh suporter Liverpool.

Baca Juga: Tak Ada Teriakan Shin Tae-yong, Suporter Minta Luis Milla untuk Timnas Indonesia

Polisi Merseyside telah meyakinkan pihak City bahwa mereka akan melakukan beberapa hal untuk mencegah hal tersebut terulang kembali.

"Jika salah satu pihak dari City khawatir, itu menjadi salah kami," kata Klopp.

"Kami harus memastikan bahwa hal-hal seperti itu tidak terjadi lagi. Kami akan melakukan segalanya dan memastikan tidak terjadi lagi."

"Sudah lama sejak hal tersebut terjadi. Setelah hukuman yang kami terima, belum ada lagi situasi serupa," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Liverpool Echo
REKOMENDASI HARI INI

Berada dalam Performa Terbaik, Harry Kane Pede Sambut Big Match Bayern Muenchen Vs PSG

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136