Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mario Gomez Bicara Target Borneo FC saat Dijamu Persija Jakarta

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 10 November 2019 | 11:45 WIB
Pelatih Borneo FC, Mario Gomez bersama Renan Silva
Media Persija
Pelatih Borneo FC, Mario Gomez bersama Renan Silva

 

BOLASPORT.COM - Pelatih Borneo FC, Mario Gomez menegaskan anak-anak asuhnya sudah sangat siap untuk menghadapi Persija Jakarta pada laga tunda pekan keempat Liga 1 2019.

Mario Gomez bersama Borneo FC dijamu Persija Jakarta di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Senin (11/11/2019).

Pelatih asal Argentina ini menargetkan Borneo FC bisa mendapatkan poin dari kandang Persija Jakarta.

Meski begitu, Mario Gomez menilai tidak mudah bagi Borneo FC mendapatkan poin dari kandang Persija Jakarta.

Sebab, Macan Kemayoran juga membutuhkan kemenangan agar tidak terjun ke zona degradasi.

Baca Juga: Sepuluh Hari Jelang Lawan Timnas Indonesia, Malaysia Sikat Tajikistan

“Besok, pertandingan penting bagi kami karena Persija Jakarta tim besar, apalagi bermain di kandang,” kata Mario Gomez saat sesi jumpa pers di Cikarang, Minggu (10/11/2019).

Baca Juga: VIDEO - Operan Teknik Tinggi Eden Hazard Tak Jadi Gol

“Kami berusaha memberikan terbaik dan kami menargetkan tiga poin di laga besok,” ucap eks pelatih Persib Bandung itu.

Borneo FC datang ke Jakarta bermodalkan dua kekalahan dari 23 pertandingan terakhir mereka di Liga 1 2019.

Memang dalam tiga laga terakhir, skuad Pesut Etam gagal mendapatkan poin penuh.

Hasil positif itu membawa Borneo FC saat ini duduk di peringkat keempat klasemen sementara Liga 1 2019 dengan mengemas 42 poin. 

Baca Juga: Cetak Gol Setiap 17 Sentuhan Bola, Mauro Icardi Terbaik di Eropa

Jika berhasil mendapatkan tiga poin, Borneo FC akan menggeser Madura United yang saat ini berada di peringkat kedua.

“Sekali lagi tidak ada masalah dengan tim saya karena dari 23 laga kami hanya kalah dua dan itu sangat penting bagi kami,” kata Mario Gomez.

“Kami Sekali lagi ini melanjutkan tren bagus dengan kemenangan,” tutur eks pelatih Persib Bandung ini.

Baca Juga: Tanpa Gaya Panenka, Sergio Ramos Terus Jadi Jagoan Penalti

 


Editor : Estu Santoso
Sumber : BolaSport.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
34
82
2
Arsenal
34
67
3
Newcastle United
34
62
4
Manchester City
34
61
5
Chelsea
34
60
6
Nottingham Forest
33
60
7
Aston Villa
34
57
8
Fulham
34
51
9
Brighton & Hove Albion
34
51
10
AFC Bournemouth
34
50
Klub
D
P
1
Persib Bandung
29
61
2
Dewa United FC
29
53
3
Persebaya Surabaya
29
52
4
Persija Jakarta
29
47
5
Malut United
29
47
6
PSM Makassar
29
44
7
Borneo Samarinda
29
43
8
Arema
29
42
9
Persita
29
42
10
PSBS Biak Numfor
29
41
Klub
D
P
1
Barcelona
33
76
2
Real Madrid
33
72
3
Atletico Madrid
33
66
4
Athletic Bilbao
33
60
5
Real Betis
33
54
6
Villarreal
32
52
7
Celta Vigo
33
46
8
Osasuna
33
44
9
Mallorca
33
44
10
Real Sociedad
33
42
Klub
D
P
1
Inter
33
71
2
SSC Napoli
33
71
3
Atalanta
33
64
4
Bologna
33
60
5
Juventus
33
59
6
Lazio
33
59
7
Roma
33
57
8
Fiorentina
33
56
9
AC Milan
33
51
10
Torino
33
43
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X