BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi Korea Utara dalam Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 Grup K, link live streaming dapat diakses melalui artikel ini.
Timnas U-19 Indonesia dijadwalkan menghadapi laga terakhir Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 grup K menghadapi Korea Utara di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Minggu (10/11/2019) pukul 19.00 WIB.
Menghadapi Korea Utara yang seakan penuh misteri, Garuda Nusantara ditargetkan mampu berikan kado manis di Hari Pahlawan.
Jika anak asuh Fakhri Husaini tersebut mampu menumbangkan Korea Utara, secara otomatis timnas U-19 Indonesia dipastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2020.
Baca Juga: Menyesal Kehilangan Folger, Yamaha Masih Harapkan Johann Zarco?
Baca Juga: Fuzhou China Open 2019 - Gagal Juara, Okuhara Lanjutkan Tren Runner-up
"Laga nanti bertepatan dengan Hari Pahlawan, saya ingin para pemain ini bisa menghargai jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang untuk negara ini, dengan bermain dan berkorban melebihi para pahlawan itu," kata Fakhri Husaini.
"Semoga hal itu bisa memberi inspirasi bagi mereka. Selain itu, saya juga ingin mereka tampil habis-habisan sampai titik keringat terakhir," ucapnya dengan penuh semangat.
Sang pelatih juga meyakini bahwa anak asuhnya sedang dalam performa terbaik serta kondisi mental yang bagus untuk melakoni laga terakhir tahap kualifikasi tersebut.
"Pemain antusias dan termotivasi karena mereka juga bermain di Gelora Bung Karno, stadion penuh sejarah dan itu merupakan pengalaman pertama bagi mereka," kata Fakhri.
Baca Juga: Lovren Saat Ini adalah Contoh Terbaik Keberhasilan Klopp di Liverpool
"Itu juga yang bisa memberikan inspirasi bagi mereka untuk mempersembahkan yang terbaik bagi bangsa dan negara," tuturnya menambahkan.
Saat ini, timnas U-19 Indonesia sedang memimpin klasemen sementara Grup K dengan enam poin dari dua pertandingan.
Sementara sang calon lawan, Korea Utara, berada di posisi runner-up dengan koleksi empat poin hasil sekali menang dan imbang.
Dalam laga kali ini, sebetulnya Garuda Nusantara hanya butuh hasil imbang untuk memastikan lolos ke putaran final.
Andaikan Indonesia harus kalah, anak asuh Fakhri Husaini tersebut hanya bisa pasrah menunggu keputusan predikat runner-up terbaik yang akan diambil empat tim.
Pertandingan Timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara dapat disaksikan melalui layanan live streaming.
Berikut link live streaming Timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara:
Disclaimer: Link live streaming ini hanya informasi untuk pembaca. BolaSport.com tak bertanggung jawab terhadap copyright dan kualitas siaran.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar