BOLASPORT.COM - Juventus sukses meraih posisi puncak klasemen sementara setelah menang tipis dari AC Milan di pekan ke-12 Liga Italia.
Giornata 12 ditutup dengan partai yang mempertemukan dua klub tersukses Italia, Juventus dan Milan.
Juventus berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0 berkat gol semata wayang Paulo Dybala.
Baca Juga: Termasuk Indonesia, Ini Rekapitulasi Tim yang Lolos ke Piala Asia U-19 2020
Kemenangan ini membuat pasukan Maurizio Sarri berhasil kembali ke posisi teratas klasemen Liga Italia musim 2019-2020.
Sebelumnya, posisi teratas diisi oleh Inter, namun tak sampai 24 jam berlalu, Juventus langsung merebutnya kembali.
Selain itu ada beberapa pertandingan lainnya yang digelar pada Minggu (10/11/2019) malam.
Baca Juga: Xhaka Kecewa dengan Pernyataan Emery soal Posisi Dirinya
Cagliari dan Lazio berpesta gol ke gawang lawannya masing-masing.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar