Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Simic Lupakan Empat Gol ke Gawang Borneo FC dan Fokus Lawan Persela

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 12 November 2019 | 17:45 WIB
Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, melakukan selebrasi usai berhasil mencetak gol kala menghadapi Borneo FC di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi pada Senin (11/11/2019).
MEDIA OFFICER PERSIJA JAKARTA
Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, melakukan selebrasi usai berhasil mencetak gol kala menghadapi Borneo FC di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi pada Senin (11/11/2019).

BOLSPORT.COM - Pemain Persija Jakarta, Marko Simic, mengatakan ia harus melupakan empat gol yang sudah dicetaknya ke gawang Borneo FC pada laga tunda pekan keempat Liga 1 2019 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Senin (11/11/2019).

Menurut Marko Simic, kini saatnya ia kembali fokus untuk pertandingan Persija Jakarta selanjutnya yakni melawan Persela Lamongan.

Persija Jakarta dijadwalkan akan melawan Persela Lamongan pada laga tunda pekan ke-22 Liga 1 2019 di Stadion Wibawa Mukti, Jumat (15/11/2019).

Dalam laga nanti, Marko Simic menegaskan Persija Jakarta harus mendapatkan tiga poin agar bisa masuk ke papan tengah klasemen sementara Liga 1 2019.

"Kami harus melupakan kemenangan melawan Borneo FC karena dalam tiga hari ke depan kami akan bermain di laga yang penting," kata Marko Simic.

"Kami harus lebih siap melawan Persela Lamongan," ucap pemain asal Kroasia itu.

Baca Juga: Rafael Nadal Kantongi Hal Positif di Balik Kekalahan dari Zverev

Marko Simic sangat senang dengan penampilan Persija Jakarta yang sukses meraih kemenangan 4-2 melawan Borneo FC.

Menurutnya, laga kontra Borneo FC menjadi permainan terbaik Persija Jakarta musim ini.

Kemenangan melawan Borneo FC tak lepas dari kontribusi semua elemen di Persija Jakarta.

Baca Juga: Jelang Persib Vs Arema, Ini Pesan Wakil Wali Kota Bandung ke Bobotoh

Sebab, empat gol Marko Simic juga berasal dari kerja keras seluruh pemain Macan Kemayoran.

"Kami menampilkan permainan terbaik. Kami sudah menunggu laga seperti ini sepanjang tahun," kata Marko Simic.

"Seperti ini seharusnya tim juara bertahan bermain. Saya sangat senang sekali," tutup pemain yang sudah mencetak 21 gol di Liga 1 2019 itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Mo Salah Tak Kunjung Dapat Kontrak Baru, Sang Raja Mesir Mulai Kecewa dengan Liverpool

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136