Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Hong Kong Open 2019 - Dua Wakil Indonesia Raih Hasil Positif

By Agung Kurniawan - Rabu, 13 November 2019 | 11:01 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, saat menjalani laga melawan Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris) pada babak kedua Fuzhou China Open 2019.
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, saat menjalani laga melawan Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris) pada babak kedua Fuzhou China Open 2019.

BOLASPORT.COM - Dua wakil Indonesia dari nomor tunggal putri dan ganda campuran meraih hasil positif pada hari kedua turnamen Hong Kong Open 2019.

Pebulu tangkis tunggal putri tanah air, Ruselli Hartawan mengawali perjuangan skuat Indonesia pada hari kedua Hong Kong Open 2019, Rabu (13/11/2019).

Bertemu dengan wakil China, Han Yue, Ruselli berhasil menunjukkan kebolehannya dengan mengakhiri pertandingan tersebut dengan kemenangan dua gim langsung.

Bertanding di Hong Kong Coliseum, Ruselli Hartawan melaju ke babak kedua usai menumbangkan perlawanan Han Yue dengan skor akhir 21-18, 21-17 dalam durasi 36 menit.

Dengan hasil tersebut, Ruselli Hartawan berhasil melakukan revans setelah kalah dari Han Yue pada ajang Barcelona Masters 2019 yang digelar pada bulan Februari lalu.

Pada babak kedua nanti, Ruselli Hartawan sudah ditunggu oleh pebulu tangkis remaja asal Korea Selatan, An Se-young yang melaju setelah mengalahkan wakil tuan rumah Yip Pui Yin.

Hasil positif juga turut diraih oleh pasangan ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dengan menjadi wakil kedua Indonesia yang berhasil melaju ke babak kedua Hong Kong Open 2019.

Baca Juga: Pocari Sweat Run 2020 Sambangi Solo, 3 Artis Born To Sweat Siap Ambil Bagian di Kota Bengawan

Duet Praveen/Melati harus melewati pertandingan ketat yang berlangsung selama tiga gim sebelum akhirnya memastikan diri melaju ke babak kedua Hong Kong Open 2019.

Unggulan ketujuh tersebut melangkah ke babak kedua dengan menghentikan perlawanan dari wakil Taiwan, Yang Po-Hsuan/Hua Ling Fang 15-21, 21-18, 21-13 dalam tempo 37 menit.

Baca Juga: Ikut Lari 5K Danamon Run 2019, Dirut Bank Danamon Kenang Hari Pahlawan

Pada babak kedua Hong Kong Open 2019 nanti, Praveen/Melati sudah ditunggu pasangan Jepang, yuki Kaneko/Misaki Matsutomo.

Mereka melaju ke babak kedua usai menumbangkan perlawanan wakil Korea Selatan, Choi Solgyu/Shin Seung-chan dua gim langsung 21-16, 21-13.

Baca Juga: Rafael Nadal Kantongi Hal Positif di Balik Kekalahan dari Zverev

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Tournamen Software
REKOMENDASI HARI INI

PBPI Gelar Rakernas, Target Gelar Kejurnas dan Turnamen Internasional Padel di Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136