Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ducati Isyaratkan 'Serangan Kilat' dalam Bursa Pembalap MotoGP 2021?

By Agustinus Rosario - Rabu, 13 November 2019 | 18:15 WIB
General Manager Ducati Corse, Luigi Dall'Igna, terlihat berada di dalam garasi salah satu pebalapnya.
DOK. MOTOGP
General Manager Ducati Corse, Luigi Dall'Igna, terlihat berada di dalam garasi salah satu pebalapnya.

BOLASPORT.COM - General Manager Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, berpendapat tim harus bergerak cepat mengamankan pembalap untuk mengarungi MotoGP 2021.

Kompetisi MotoGP 2019 belum juga berakhir, namun pembicaraan mengenai musim 2021 telah mulai ramai terdengar.

Hal ini tidak lepas dari masa silly season yang akan menandai dimulainya bursa perpindahan pembalap yang akan dimulai pada musim depan.

Para tim kontestan berusaha memperebutkan pembalap idaman yang mayoritas akan mengakhiri kontrak dengan timnya pada akhir musim 2020.

Salah satu tim yang dikabarkan akan gencar melakukan manuver pada bursa pembalap mendatang adalah Mission Winnow Ducati.

Sudah menjadi rahasia umum bahwa tim pabrikan asal Italia berambisi untuk kembali meraih gelar juara dunia yang telah luput dari genggaman mereka sejak musim 2007.

Kini, dengan tiga musim beruntun menjadi runner up, Ducati tentu sudah mulai memikirkan cara-cara baru, termasuk untuk mengutak-atik line up pembalap mereka.

Tak tanggung-tanggung, beberapa nama elite sempat dikaitkan dengan tim pabrikan asal Italia tersebut, di antaranya Maverick Vinales dan Marc Marquez.

Baca Juga: Meski Gemilang, Quartararo Belum Jadi Rider Terbaik Tim Satelit Yamaha

Namun sejauh ini belum ada pernyataan resmi dari Ducati mengenai siapa pembalap yang mereka incar untuk musim 2021.

Petinggi mereka, Gigi Dall'Igna, menegaskan bahwa pihaknya harus bergerak cepat sedini mungkin kalau ingin merekrut pembalap terbaik di grid.

Aksi para pembalap Ducati, Danilo Petrucci (depan) dan Andrea Dovizioso (belakang) pada MotoGP Belanda 2019, Minggu (30/6/2019)
twitter.com/DucatiMotor
Aksi para pembalap Ducati, Danilo Petrucci (depan) dan Andrea Dovizioso (belakang) pada MotoGP Belanda 2019, Minggu (30/6/2019)

"Jika Anda ingin merekrut pembalap-pembalap terbaik, Anda memang harus gerak cepat," ujar Dall'Igna dikutip Bolasport.com dari Crash.

"Saya tahu, bahwa ini tidak selalu merupakan cara terbaik untuk melakukan sesuatu. Tapi tampaknya para pembalap akan segera mendapatkan kontrak barunya," imbuhnya.

Pria yang kini menjabat sebagai General Manager Ducati Corse ini lantas menjelaskan prediksinya mengenai alur perpindahan pembalap pada musim 2021 mendatang.

"Menurut saya, tidak akan banyak perubahan pada musim 2021. Tapi yang jelas akan ada yang berubah," tutur Dall'Igna melanjutkan.

Baca Juga: Valentino Rossi Dinilai CEO Dorna Buat MotoGP Jadi Menarik

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Liga 3 Berubah Nama Jadi Liga Nusantara, Hanya Diikuti 16 Klub Saja dan Siap Digelar

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X