BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri memastikan bakal mencoret tiga pemain setelah laga uji coba kontra timnas U-23 Iran.
Indra Sjafri membawa 28 pemain saat timnas U-22 Indonesia menghadapi timnas U-23 Iran dalam laga uji coba di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (13/11/2019).
Sebanyak 17 pemain sudah diberikan kesempatan tampil pada rangkaian akhir uji coba timnas U-22 Indonesia sebelum ke SEA Games 2019.
Dari laga tersebut, Indra Sjafri sudah mengantungi tiga nama yang akan dicoretnya.
Setelah laga uji coba kedua kontra timnas U-23 Iran, Indra Sjafri bakal mencoret lima pemain lagi sehingga hanya menyisakan 20 pemain tersisa.
Hanya 20 pemain yang bisa didaftarkan ke panitia SEA Games dan dua pemain di antaranya boleh berusia di atas 22 tahun.
Baca Juga: Alasan Iran Setelah Main Imbang dengan Timnas U-22 Indonesia
"Besok (Kamis) kami umumkan tiga pemain yang tereliminasi, agar semakin mengerucut jadi 25 pemain," kata Indra Sjafri seusai laga.
"Lalu, setelah tanggal 16 (uji coba kedua kontra timnas U-23 Iran), kami tuntaskan menjadi 20 pemain tersisa," ujarnya menambahkan.
Alberto Goncalves alias Beto dikabarkan bakal menjadi salah satu pemain yang bakal tercoret.
Striker senior milik Madura United itu masih cedera dan bahkan tak masuk daftar susunan pemain timnas U-22 Indonesia kontra timnas U-23 Iran.
"Besok di Jakarta kami akan diskusikan (Beto). Apakah masih bisa untuk kami tunggu dia untuk sembuh, atau memang sudah tertutup," ucapnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar