BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menggelar uji coba melawan PKNS FC sebelum menghadapi Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia Grup G.
Timnas Indonesia dijamu timnas Malaysia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).
Sebagai bentuk persiapan menghadapi tuan rumah Malaysia, timnas Indonesia mulai menggelar latihan ringan dan sekali uji coba.
Satu uji coba akan dilalui timnas Indonesia saat menghadapi tim lokal asal Malaysia, PKNS FC U-21.
Diketahui, timnas Indonesia sudah tiba di Malaysia sejak Selasa (12/11/2019) siang.
Baca Juga: Materi Latihan Perdana Yeyen Tumena untuk Timnas Indonesia di Malaysia
Sesi latihan timnas Indonesia langsung dipimpin oleh pelatih sementara Yeyen Tumena bersama Alan Haviludin dan Joko Susilo.
Dilansir BolaSport.com dari laman PSSI, Kamis (14/11/2019), pertandingan uji coba melawan tim PKNS FC U-21 akan berlangsung di Lapangan PKNS, Petaling Jaya, hari ini.
Yeyen Tumen menjelaskan, uji coba melawan PKNS cukup penting karena ingin melihat siapa pemain yang sudah paham dengan rencana permainannya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar