BOLASPORT.COM – FIFA pernah menjatuhkan sanksi ke eks bek timnas Indonesia, Mursyid Effendi larangan bermain di lingkungan sepak bola internasional seumur hidup.
Hukuman berat seperti yang diterima eks bek timnas Indonesia dari FIFA itu juga diterima tiga pria latin, walau mereka bukan pesepak bola.
Ya, FIFA memutuskan sanksi larangan seumur hidup kepada mantan pejabat Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (Conmebol) karena korupsi.
Ketiganya dinyatakan bersalah oleh Komite Etika FIFA karena menerima suap sebagai imbalan atas pemberian media yang menguntungkan serta terkait hak pemasaran untuk kompetisi besar.
Mantan pejabat Conmebol itu adalah Eduardo Deluca, Jose Luis Meiszner, dan Manuel Burga.
Trio pria latin ini telah dilarang seumur hidup karena peran mereka dalam skema korupsi yang luas, FIFA telah mengumumkannya pada tengah pekan ini.
Baca Juga: FIFA Matchday – Negara Peringkat 102 Dunia Ini Menang dan Cetak 15 Gol
Hal ini dilaporkan Xinhua yang dikutip BolaSport.com dari Indiantvnews.
Selain larangan seumur hidup pada semua kegiatan yang berhubungan dengan sepak bola, tiga orang ini juga dedenda.
Baca Juga: Mantan Striker Hebat Milik FC Barcelona Putuskan Pensiun di Jepang
Baca Juga: Bursa Liga Malaysia Gerak, Ini Geliat Klub yang Dibela Saddil Ramdani
Masing-masing dari tiga orang ini harus membayar denda sejuta franc Swiss atau sekitar 14,2 miliar rupiah.
Deluca dan Meiszner, yang sama-sama asal Argentina, keduanya sepat menjabat sebagai sekretaris jenderal Conmebol.
Sedangkan Burga yang kelahiran Peru adalah mantan anggota komite eksekutif (Exco) Conmebol.
Hukuman tersebut merupakan bagian dari tindakan keras global oleh pihak berwenang terhadap korupsi dalam sepak bola, yang telah menjerat beberapa pejabat tinggi organisasi olahraga ini.
Mantan Presiden Conmebol, Juan Napout, dan Eks Ketua Umum Federasi Sepak Bola Brasil (CBF), Jose Maria Marin juga menerima hukuman seumur hidup awal tahun ini.
Saat ini, mereka menjalani hukuman penjara di Amerika Serikat.
Sementara itu, Burga dibebaskan dari tuduhan persekongkolan oleh pengadilan New York pada Desember 2017.
Baca Juga: Pemain Asing Liga Super China ’Terciduk’ dan Dikaitkan ke Inter Milan
Baca Juga: Malaysia Kirim 15 Pesepak Bola Junior untuk Jadi Bintang di Jepang
Baca Juga: Dua Suporter Thailand Rela Naik Sepeda Selama 4 Hari ke Malaysia
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | indiatvnews.com |
Komentar