BOLASPORT.COM - Putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia telah berlangsung setengah jalan.
Pada tahapan ini, sebanyak 40 negara Asia ikut berkompetisi dan terbagi dalam delapan grup yang berbeda.
Dengan kata lain, masing-masing grup diisi oleh lima negara yang proses pengundiannya sudah lebih dulu melalui sistem pot.
Mereka berebut untuk finis sebagai juara grup agar bisa lanjut ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Kontestan juga bisa lolos ke fase berikutnya dengan menjadi empat runner up grup terbaik (bisa lima, andai Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 juga finis di slot lolos).
Timnas Indonesia sendiri turut ambil bagian dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Ini menjadi kesempatan pertama Skuad Garuda mengikuti fase kualifikasi setelah sempat mendapat sanksi dari FIFA.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | SportFEAT.com |
Komentar