BOLASPORT.COM - Kualifikasi Piala Eropa 2020 telah menghasilkan 16 tim yang berhak lolos ke fase grup hingga matchday ke-9.
Piala Eropa 2020 akan diikuti oleh 24 tim dan 16 di antaranya sudah memastikan tempat masing-masing.
Tim nasional Belanda, Jerman, Kroasia, dan Austria menjadi yang paling baru memastikan diri lolos ke fase grup.
Khusus untuk timnas Belanda, kelolosan ke fase grup Piala Eropa 2020 menjadi catatan yang spesial bagi mereka.
Sebelumnya, Belanda harus absen dalam dua turnamen besar seperti Piala Eropa 2016 dan Piala Dunia 2018.
Baca Juga: Syarat Utama Zlatan Ibrahimovic Mau Kembali Bermain di Liga Italia
Kini masa suram pasukan De Oranje sudah usai dan mereka siap menjadi bagian dari Piala Eropa 2020.
Sementara itu, Piala Eropa 2020 masih harus bersabar untuk menunggu nasib juara bertahan mereka, timnas Portugal.
Portugal masih harus menang atas timnas Luksemburg untuk bisa lolos ke fase grup Piala Eropa 2020.
Baca Juga: Barcelona Kirim Mata-mata di Laga Kualifikasi Euro 2020 Timnas Belanda
Saat ini, masih ada delapan tempat tersisa di fase grup ajang tersebut.
Empat tempat di antaranya masih bisa didapatkan melalui kualifikasi ini.
Sementara empat tempat yang lain harus diraih lewat pertandingan play-off.
Berikut 16 tim yang telah memastikan diri lolos ke fase grup Piala Eropa 2020:
1. Austria
2. Belgia
3. Kroasia
4. Republik Ceska
5. Inggris
6. Finlandia
7. Prancis
8. Jerman
9. Italia
10. Belanda
11. Polandia
12. Rusia
13. Spanyol
14. Swedia
15. Turki
16. Ukraina
View this post on InstagramKomentar Legenda Arsenal Tony Adams soal Mesut Oezil. . #arsenal #mesutoezil
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | Uefa.com |
Komentar