BOLASPORT.COM - Manchester United kini mendapat kompetitor untuk mendatangkan winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho, yaitu Paris Saint-Germain.
Bintang muda Inggris, Jadon Sancho, sempat dikabarkan bakal kembali ke kampung halaman dengan bergabung ke Manchester United.
Dikabarkan bahwa United tengah menyiapkan paket transfer senilai 200 juta pound (sekitar 3,6 triliun rupiah).
Namun demikian, dilansir BolaSport.com dari Mirror, juara bertahan Liga Champions, Paris Saint-Germain, bakal menjadi kompetitor Unted untuk mendatangkan Jadon Sancho.
Baca Juga: Eks Bintang Real Madrid Pindah ke Bayern Demi 'Curi' Rahasia Guardiola
Sancho dipandang klub berjuluk Les Parisiens tersebut dapat menjadi pengganti potensial bagi megabintang Brasil, Neymar.
Selain United dan PSG, Real Madrid, Juventus, dan Liverpool dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Sancho, yang dihargai tak kurang dari 120 juta pound (sekitar 2,1 triliun rupiah) untuk membawanya dari Borussia Dortmund.
Di sisi lain, masa depan pemain timnas Inggris tersebut tak jelas usai beberapa insiden di musim 2019-2020.
Sancho tak dimainkan oleh Dortmund usai datang terlambat usai jeda internasional bulan lalu.
Sementara itu, sang pelatih, Lucien Favre, juga sempat menariknya pada babak pertama usai tampil buruk kala menghadapi Bayern Muenchen.
Baca Juga: 5 Pemain yang Mungkin Dilego AC Milan Januari Nanti, Termasuk Piatek
Manchester United kini mulai menyadari kemungkinan kembali gagal masuk ke Liga Champions pada musim 2020-2021, akan membuat harga Sancho semakin mahal.
Di sisi lain, Manchester United dikabarkan memasukkan beberapa target transfer, seperti Sancho dan penyerang Red Bull Salzburg, Erling Braut Haaland.
Beberapa pemain lain yang dikabarkan juga masuk dalam radar The Red Devils adalah trio timnas Inggris, James Maddison, Declan Rice, dan Callum Wilson, serta penyerang Lyon, Moussa Dembele.
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | mirror.co.uk |
Komentar