BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain berencana mendatangkan Adam Lallana dari Liverpool pada bursa transfer Januari nanti untuk gantikan Edinson Cavani.
Paris Saint-Germain dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Adam Lallana dari Liverpool pada Januari mendatang.
Kontrak Lallana di Liverpool akan habis pada akhir musim 2019-2020.
Hal itu membuat gelandang berusia 31 tahun tersebut bebas melakukan negosiasi dengan klub lain pada Januari nanti.
Baca Juga: Lewati Lawan Lebih Banyak 1.064 Kali daripada Ronaldo, Messi Master Gocek Eropa
Dilansir BolaSport.com dari The Sport Review, PSG berencana menjadikan Lallana sebagi pengganti Edinson Cavani, yang akan segera angkat kaki dari Parc des Princes.
Dalam laporan tersebut juga disebutkan Liverpool akan memanfaatkan uang hasil penjualan Lallana untuk mendatangkan Ryan Fraser dari Bournemouth.
Baca Juga: 3 Pemain Andalan Inter Milan Sudah Digoda Klub-klub Besar
Posisi Lallana yang mulai tergeser dari skuad inti Juergen Klopp membuatnya enggan memperpanjang kontrak bersama Liverpool.
Pada musim 2019-2020 ini Lallana baru tampil sebanyak delapan kali di semua ajang, dan nyaris semuanya dimulai dari bangku cadangan.
Ia baru sekali menjadi starter di Liga Inggris musim ini, yakni ketika Liverpool bentrok dengan Aston Villa pada awal November kemarin.
Baca Juga: Lawan Malaysia, Bek Timnas Indonesia Antisipasi Faktor Cuaca
Lallana juga baru berkontribusi untuk dua gol Liverpool musim ini, dengan membuat satu gol dan satu assist.
Satu-satunya gol yang ia cetak musim ini adalah di pertandingan Liverpool berhadapan dengan Manchester United.
Baca Juga: Kata Pelatih Malaysia soal Nakhoda 'Baru' di Timnas Indonesia
Lallana menjadi penyelamat Liverpool dari kekalahan pertama mereka musim ini dengan mencetak gol penyeimbang kedudukan.
Masuk sebagai pengganti Jordan Henderson pada menit ke-71, Lallana sukses mencetak gol 14 menit kemudian, yang membuat skor menjadi 1-1.
View this post on InstagramBelgian Connection ???????????????????????? #belgium #brothers #gridnetwork
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | The Sport Review, Transfemarkt |
Komentar