BOLASPORT.COM - Klasemen Liga 1 2019 setelah dua laga perdana pekan ke-28 antara Persela vs Badak Lampung dan PSS Sleman vs Borneo FC.
Matchday pertama pekan ke-28 Liga 1 2019 menyajikan dua pertandingan, yaitu Persela Lamongan melawan Perseru Badak Lampung dan PSS Sleman kontra Borneo FC.
Persela Lamongan menjamu Perseru Badak Lampung di Stadion Surajaya, Lamongan, Rabu (20/11/2019).
Dalam laga tersebut Laskar Joko Tingkir berhasil menang dramatis dengan skor 1-0.
Gol kemenangan Persela dicetak oleh M. Zaenuri pada menit ke-90+4.
Baca Juga: Cal Crutchlow: Saya Tak Pernah 'Mengemis' Demi Tempat di Repsol Honda
Beberapa insiden terekam dalam pertandingan tersebut.
Sepanjang babak pertama kedua tim bermain imbang 0-0.
Kedua kesebelasan juga bermain cukup kasar dengan keluarnya delapan buah kartu kuning pada pertandingan ini, enam kartu untuk tim tamu sementara dua sisanya untuk Persela.
Pada babak kedua Persela mendapatkan kesempatan mencetak gol pembuka setelah mendapat hadiah penalti.
Namun Alex dos Santos yang maju sebagai algojo gagal memaksimalkan peluang.
Hal tersebut berbuntut pada aksi pembakaran di tribune Stadion Surajaya yang dilakukan oleh oknum suporter Persela.
Beberapa oknum LA Mania bahkan masuk ke dalam lapangan dan merusak sejumlah fasilitas stadion.
Akibatnya laga sempat dihentikan selama satu jam dan dilanjutkan kembali.
Di laga lainnya, tuan rumah PSS Sleman harus bertekuk lutut di hadapan tamunya, Borneo FC.
Skuad Elang Jawa kalah tipis 0-1 setelah Javlon Guseynov berhasil mencetak gol cepat pada menit ketujuh.
Baca Juga: Hadiah Jutaan Rupiah Disediakan bagi Peserta BRILian Run 2019 Surabaya Series
Hasil pertandingan Shopee Liga 1 2019 hari ini, Rabu (20/11).#ShopeeLiga1 #ShopeeForMen #ShopeeID pic.twitter.com/1HM0TBGXX1
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) November 20, 2019
Sejatinya anak asuh Seto Nurdiantoro tampil dominan dalam pertandingan tersebut.
Beberapa peluang emas didapatkan oleh Yevhen Bokhashvili dkk, namun tidak satu pun berbuah gol.
Tercatat, PSS Sleman memiliki dua peluang terbaik, yaitu pada menit ke-67 dan menit ke-88.
Pada kesempatan pertama, Yevhen Bokhashvili melakukan tendangan dari luar kotak penalti namun bola hanya membentur tiang gawang.
Sedangkan pada kesempatan kedua, giliran usaha Jajang Sukmara yang menemui mistar gawang kawalan Gianluca Pandeynuwu.
Baca Juga: Cetak Gol Cepat ke Gawang PSS, Javlon Guseynov Bawa Borneo FC ke Posisi Runner-up
Jajang menanduk bola hasil umpan dari rekannya namun masih belum berbuah gol.
Dengan hasil tersebut, Persela berhak naik ke peringkat ke-15 dengan raihan 28 poin.
Sementara Perseru Badak Lampung terjerembab ke zona degradasi, tepatnya posisi ke-16 dengan 27 poin.
Di sisi lain Borneo FC berhasil merengkuh predikat runner-up sementara setelah mengoleksi 45 poin dari 28 laga.
Pesut Etam berhasil menggeser Persipura Jayapura yang hanya mengoleksi 44 poin.
Sedangkan PSS Sleman masih bertahan di peringkat ketujuh dengan torehan 40 poin dari 28 laga.
Berikut klasemen sementara Liga 1 2019:
View this post on InstagramKlasemen sementara Shopee Liga 1 2019, Rabu (20/11). __ #ShopeeLiga1 #ShopeeForMen #ShopeeID
Baca Juga: Jose Mourinho Pernah Bilang Tak Mau Melatih Tottenham karena Hal Ini
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar