Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Martin Odegaard Tidak Akan Rayakan Gol jika Jebol Gawang Real Madrid

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 22 November 2019 | 01:30 WIB
Wonderkid terbuang Real Madrid, Martin Odegaard.
TWITTER.COM/BBCSPORT
Wonderkid terbuang Real Madrid, Martin Odegaard.

BOLASPORT.COM - Gelandang serang Real Sociedad, Martin Odegaard, menyatakan dirinya tidak akan merayakan gol apabila berhasil menjebol gawang Real Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol pada akhir pekan ini.

Real Sociedad akan menjadi tamu Real Madrid di Santiago Bernabeu pada pekan ke-14 Liga Spanyol, Sabtu (23/11/2019) malam waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Menjelang pertandingan ini, Real Sociedad menerima kabar baik. Martin Odegaard mulai pulih dari cedera di engkelnya.

"Engkel saya terasa semakin enak. Saya berharap bisa bermain di Bernabeu pada Sabtu besok," kata Odegaard seperti dikutip Bolasport.com dari AS.

Odegaard adalah salah satu pemain terpenting Real Sociedad di Liga Spanyol musim ini.

Sebelum mengalami cedera engkel yang membuatnya absen dalam dua pertandingan terakhir, Odegaard selalu bermain penuh dalam 11 laga.

Pemain asal Norwegia itu membukukan 2 gol dan 3 assist dalam 11 penampilan tersebut.

Status Odegaard di Real Sociedad adalah pinjaman dari Real Madrid. Jadi, laga pada Sabtu besok bakal berarti spesial bagi Odegaard.

Baca Juga: Jose Mourinho Nyatakan Tidak Butuh Pemain Baru di Tottenham Hotspur

Baca Juga: Bukan Hamilton, Inilah Pembalap Terfavorit PIlihan Pemirsa Tahun Ini

Odegaard berkesempatan membuktikan kepada klub pemiliknya bahwa dia pantas menjadi pemain Real Madrid.

Odegaard dibeli Real Madrid pada 2014-2015, tetapi sampai sekarang belum mendapatkan kesempatan menjadi pemain utama Los Blancos.

Pada 2016-2017 dan 2017-2018, dia dipinjamkan ke Heerenveen. Musim berikutnya Odegaard kembali dipinjamkan ke Vitesse Arnhem.

Musim ini giliran Real Sociedad yang mendapatkan berkah bisa menggunakan tenaganya.

Baca Juga: Daftar 23 Pemain Indonesia U-20 All Stars yang Akan Lawan Real Madrid dan Inter Milan

Baca Juga: Viral Video Kekerasan terhadap Suporter Indonesia, Menpora Malaysia Buka Suara

"Bermain melawan Real Madrid akan menjadi sebuah pertandingan yang spesial," ujar Odegaard.

Sang gelandang menyatakan dia tidak akan merayakan gol jika berhasil menjebol gawang Real Madrid.

"Jika mencetak gol di Bernabeu, saya tidak akan merayakannya. Apabila saya menjebol gawang Real Sociedad di masa depan, saya juga tidak akan melakukannya."

"Tujuan saya adalah sukses di Real Madrid, tetapi saya bahagia bersama Sociedad untuk saat ini."

"Saya tidak peduli jika harus menunggu dua atau lima tahun untuk bermain bagi Real Madrid. Saya ingin menjuarai La Liga bersama Real Madrid," lanjut Odegaard.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : AS
REKOMENDASI HARI INI

ONE Championship - Tangan Batu John Lineker Akan Beradu dengan Pemilik Pukulan Meteor di ONE Fight Night 27

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X