Menurut RD, kekalahan dari PSIS bukanlah semata-mata kesalahan dari para pemainnya.
Baca Juga: PSM Vs Bali United - Satu Lagi Pemain Tuan Rumah yang Diragukan Tampil
Baca Juga: Johann Zarco Merapat ke Avintia, Ada Campur Tangan CEO Dorna?
Namun kekalahan tersebut terjadi karena strategi yang diterapkan tak sesuai rencana.
Kondisi tersebut disebabkan oleh adanya beberapa faktor, salah satunya dua pemain yang cedera di awal babak pertama.
"Dalam delapan menit awal kami sudah harus kehilangan dua pemain," kata RD.
"Tentu saja kami harus mengubah strategi untuk bisa menyesuaikan diri karena laga yang masih panjang."
Baca Juga: Chelsea Sepakat Lepas Giroud, Inter Bisa Boyong dengan Harga Miring
"Rencana sejak awal memang sudah ada, tapi keadaan yang memaksa rencana tersebut tak bisa dijalankan dengan baik," tuturnya menjelaskan.
Dengan hasil kekalahan dari PSIS menambah panjang catatan tak pernah menang Tira-Persikabo selama putaran kedua.
Total, Tira-Persikabo telah melewati 11 laga tak pernah menang sejak putaran kedua Liga 1 2019.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Tribunnews.com |
Komentar