Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Lakoni Comeback, Man City Sukses Kudeta Chelsea

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 24 November 2019 | 02:41 WIB
Para pemain Manchester City merayakan gol yang dicetak oleh Kevin De Bruyne saat melawan Chelsea pada pertandingan pekan ke-13 Liga Inggris, Sabtu (23/11/2019).
TWITTER.COM/MANCITY
Para pemain Manchester City merayakan gol yang dicetak oleh Kevin De Bruyne saat melawan Chelsea pada pertandingan pekan ke-13 Liga Inggris, Sabtu (23/11/2019).

Hingga babak pertama berakhir, Manchester City sementara unggul 2-1 atas Chelsea.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Duet Higuain-Dybala Tokcer, Juventus Menang Comeback

Pada babak kedua, Manchester City memulai pertandingan dengan memainkan bola-bola pendek sembari menyusun aliran serangan dari sisi sayap.

Dalam 10 menit awal babak kedua, tekanan berbalik dari tim tamu dan Chelsea justru memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-53 melalui tendangan Kante dari dalam kotak penalti.

Mendapat umpan pendek dari Cesar Azpilicueta, Kante melepaskan tembakan yang masih mampu diblok oleh Fernandinho. Tembakannya hanya berbuah sepak pojok bagi Chelsea.

Tuan rumah baru mendapatkan peluang emas untuk melebarkan jarak dari Chelsea pada babak kedua pada menit ke-65 melalui tembakan voli kaki kanan Mahrez dari jarak dekat yang masih bisa ditepis oleh Kepa.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Menang Tipis, Tottenham Jaga Rekor Sempurna Mourinho

Pada menit ke-80 Chelsea mendapat peluang menyamakan kedudukan melalui tembakan spekulasi Willian dari luar kotak penalti. Tendangannya masih melayang tipis di atas mistar gawang Ederson.

Intensitas jual beli serangan kedua tim semakin meningkat dalam 5 menit terakhir babak kedua.

Manchester City sempat mencetak gol melalui Raheem Sterling pada menit ke-90+2 tetapi golnya dianulir oleh Martin Atkinson usai melakukan pengecekan via VAR.

Hingga laga berakhir, kedudukan 2-1 tetap bertahan dan Manchester City berhak merebut posisi ketiga dari tangan Chelsea.

Berikut BolaSport.com menampilkan susunan pemain Manchester City dan Chelsea:

Manchester City (4-3-3): 31-Ederson; 27-Joao Cancelo, 5-John Stones, 25-Fernandinho, 22-Benjamin Mendy; 17-Kevin De Bruyne, 16-Rodri (8-Ilkay Guendogan 52'), 21-David Silva (47-Phil Foden 67'); 26-Riyad Mahrez, 10-Sergio Aguero (9-Gabriel Jesus 76'), 7-Raheem Sterling

Pelatih: Pep Guardiola

Chelsea (4-3-3): 1-Kepa Arrizabalaga, 28-Cesar Azpilicueta, 15-Kurt Zouma, 29-Fikayo Tomori, 33-Emerson Palmieri (28-Reece James 59'); 7-N'Golo Kante, 5-Jorginho (19-Mason Mount 74'), 17-Mateo Kovacic; 10-Willian, 9-Tammy Abraham (23-Michy Batshuayi 73'), 22-Christian Pulisic.

Pelatih: Frank Lampard

Wasit: Martin Atkinson

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan ke-13 Liga Inggris 2019-2020. . #epl #premierleague #ligainggris

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Idolanya Dapat Suara Terbanyak dalam Voting All Star, Megawati Tetap Masuk meski Kalah dalam Peringkat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X