Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Luka Doncic Lebih Pilih Mengincar Play-off Ketimbang Status MVP

By Lariza Oky Adisty - Senin, 25 November 2019 | 18:25 WIB
Pebasket Luka Doncic (Dallas Mavericks)
twitter.com/NBA
Pebasket Luka Doncic (Dallas Mavericks)

BOLASPORT.COM - Pemain Dallas Mavericks, Luka Doncic, mengaku lebih berambisi membawa timnya lolos play-off NBA 2019-2020 ketimbang mengejar titel pemain terbaik alias MVP.

Luka Doncic menjadi bintang kemenangan Dallas Mavericks atas Houston Rockets pada lanjutan laga musim reguler Minggu (24/11/2019) waktu setempat atau Senin pagi WIB.

Dalam laga yang berakhir dengan skor 137-123 untuk keunggulan Mavericks itu, Doncic mencetak 41 poin, 6 rebound, dan 10 assist.

Kemenangan atas Rockets sekaligus membawa Mavericks memperpanjang rekor kemenangan mereka menjadi lima laga beruntun.

"Target utama saya tetap membawa tim lolos ke babak play-off. Musim ini baru berjalan seminggu padahal perjalanan masih panjang. Dallas belum lolos jadi kami harus berusaha terus," kata Doncic, dikutip BolaSport.com dari ESPN.

Meski memberikan kontribusi besar untuk kemenangan Mavericks, Doncic tak lupa memberi kredit untuk rekan setimnya, Kristaps Porzingis.

Porzingis menyumbang 23 poin dan 13 rebound pada laga melawan Rockets.

"Penampilan Porzingis makin baik seusai cedera," ucap Doncic, mengacu kepada cedera lutut yang dialami Porzingis selama 20 bulan.

Baca Juga: Sabet Runner Up Piala Presiden 2019, Amartha Hangtuah Makin Yakin Hadapi IBL 2020

Sementara itu, pelatih Mavericks, Rick Carlisle, tidak mau terlalu gembira dengan pencapaian timnya sejauh ini.

"Kami tidak akan terlalu gembira. Kami tahu kami bisa bersaing karena Dallas Mavericks terus berkembang. Kemenangan melawan Houston Rockets sangat penting karena kami menghadapi pemain-pemain hebat," kata Carlisle.

"Para pemain Dallas Mavericks layak mendapat kredit, tetapi liga masih terus berjalan," tutur dia melanjutkan.

Berikut hasil NBA 2019-2020 pada hari ini*.

Dallas Mavericks 137 - 123 Houston Rockets
Brooklyn Nets 103 - 101 New York Knicks
Sacramento Kings 113 - 106 Washington Wizards
Phoenix Suns 104 - 116 Denver Nuggets
New Orleans Pelicans 109 - 134 Los Angeles Clippers

*Tim yang ditulis terakhir bertindak sebagai tuan rumah

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jose Mourinho selalu memainkan musik ke manapun ia pergi. ???? #tottenham #premierleague #ligainggris #mourinho #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : ESPN
REKOMENDASI HARI INI

Penyerang Keturunan Indonesia Adrian Wibowo Bakal Main Bareng dengan Eks Striker dan Kiper Timnas Prancis di LAFC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X