Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan PSIS Semarang, PSM Makassar Kemungkinan Main Tanpa Pelatih

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 26 November 2019 | 21:30 WIB
Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic, memberikan keterangan jelang laga timnya melawan Persipura Jayapura pada 18 November 2019.
LIGA-INDONESIA.ID
Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic, memberikan keterangan jelang laga timnya melawan Persipura Jayapura pada 18 November 2019.

BOLASPORT.COM - PSM Makassar kemungkinan besar tidak akan didampingi pelatihnya, Darije Kalezic, dalam laga melawan PSIS Semarang.

Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic kemungkinan tidak bisa menemani skuad Juku Eja dalam pertandingan pekan ke-29 melawan PSIS Semarang.

Laga ini akan terlaksana di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Rabu (27/11/2019).

Sebab, pelatih asal Bosnia tersebut sedang sakit sejak beberapa hari terakhir.

Darije juga tidak bisa menghadiri jumpa pers pra-laga pada Selasa (26/11/2019) sore dan diwakilkan oleh asistennya, Imran Amirullah.

Baca Juga: Suporter Indonesia Dianiaya di Malaysia, FKSI Siapkan Bantuan Hukum

Namun ketika ditanya peluang Darije absen dalam laga melawan PSIS, PSM memilih untuk tidak membicarakan hal tersebut.

"Saya mewakili coach Darije yang tidak bisa hadir karena kondisinya kurang bagus," tutur Imran seperti dikutip Bolasport.com dari Tribun Timur.

Terkait persiapan jelang pertandingan, Imran Amirullah mengaku bahwa PSIS Sedang dalam tren yang bagus.

Tercatat, pasukan Bambang Nurdiansyah hanya sekali mengalami kekalahan dalam lima laga terakhir, yakni ketika dijamu Persib Bandung pada 6 November 2019.

Baca Juga: Mengintip Philippine Arena, Lokasi Upacara Pembukaan SEA Games 2019

Sisanya, Wallace Costa dkk berhasil imbang sekali dan menang tiga kali.

"Artinya, tren mereka sedang naik," kata Imran tegas.

Kendati demikian, dikatakan oleh Imran, timnya telah bertekad untuk meraih poin penuh di kandang Mahesa Jenar.

Terlebih dalam pertemuan pertama di Makassar, Ferdinand Sinaga Cs harus menyerah setelah kalah 0-1 dari PSIS.

Oleh sebab itu, dalam lawatan kali ini PSM Makassar juga mengusung misi balas dendam.

Baca Juga: Teco Tunggu Jawaban Ilija Spasojevic Jelang Bali United Menjamu Persib

"Jadi otomatis kami berusaha mencuri poin di Magelang," tutur Imran yang juga pernah menjadi pemain PSIS pada era 90-an.

Seperti diketahui, PSM Makassar belum pernah mendapatkan hasil mentereng ketika menjalani laga tandang.

Dari 13 pertandingan away yang dijalani di Liga 1 2019, skuad Juku Eja hanya mampu mendapatkan tiga poin hasil dari tiga imbang dan 10 kalah.

Sementara itu, PSIS Semarang sedang dinaungi aura positif seusai mendapatkan dua kemenangan beruntun ketika mengalahkan Bali United dan PS Tira Persikabo.

Baca Juga: Tersingkir dari Timnas U-22 Indonesia, Gelandang Persib Buka Suara

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut ini adalah peserta Piala Dunia Antarklub 2019 yang akan diaelenggarakan di Doha, Qatar. . #clubworldcup #fifa #liverpool #flamengo #alhilal

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Bukan karena Megawati Saja, Pelatih Ungkap Kebangkitan Red Sparks Usai Atasi Krisis dari Pemain yang Cedera

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X