BOLASPORT.COM - Dua klub Liga Inggris, Arsenal dan Manchester United, dikabarkan berminat untuk mendatangkan pemain muda Atlanta United, Ezequiel Barco.
Ezequiel Barco mulai menarik perhatian dari klub-klub besar Eropa semenjak bermain untuk Atlanta United di MLS.
Atlanta United mendapatkan Ezequiel Barco setelah menebus 15 juta euro (sekitar Rp 232 miliar) dari Independiente pada Januari 2018 lalu.
Pada musim 2019-2020, Ezequiel Barco telah mengemas 4 gol dan 6 assist untuk Atlanta di berbagai ajang kompetitif.
Baca Juga: Tuchel Sindir Zidane: Kadang Orang Bisa Suka Pemain yang Tidak Bisa Dimiliki
Meski baru berusia 20 tahun, Ezequiel sudah diburu sejumlah klub top Eropa.
Dilansir BolaSport.com dari Record, raksasa Portugal, Sporting CP mengincar Ezequiel Barco yang telah dipantau dalam beberapa minggu terakhir.
Sporting CP mengincar winger asal Argentina tersebut sebagai pengganti Bruno Fernandes yang pergi pada bursa transfer musim dingin mendatang.
Sporting CP tidaklah sendirian dalam mengejar Barco.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | mirror.co.uk, Transfermarkt, record.pt |
Komentar