BOLASPORT.COM - Carlo Ancelotti mengungkapkan alasan Napoli bisa mengontrol Liverpool di Anfield pada lanjutan laga Liga Champions.
Napoli pulang dari kandang Liverpool dengan kepala tegak setelah tak kalah dalam laga di Stadion Anfield.
Napoli berkunjung dalam rangkaian matchday kelima Liga Champions, Kamis (28/11/2019) dini hari WIB.
Laga tersebut berkesudahan dengan skor imbang 1-1. Hasil ini merupakan hasil imbang pertama Liverpool di kandang sendiri pada laga Liga Champions atau Liga Inggris musim ini.
Satu hasil imbang lain Liverpool di Anfield adalah saat menurunkan pemain pelapis pada laga Piala Liga Inggris kontra Arsenal (5-5).
Pada laga tadi malam, Napoli tercatat hanya punya penguasaan bola 28 persen saja.
Akan tetapi, menurut pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, timnya bisa mengontrol Liverpool dan akhirnya meraih hasil imbang.
Ancelotti bukan pelatih sembarangan, tim terakhir yang bisa mengalahkan Liverpool di Anfield pada ajang Eropa adalah Real Madrid asuhan Ancelotti empat tahun silam.
Baca Juga: Haaland Ungkapkan Jika Salzburg Bisa Kalahkan Tim Terbaik di Dunia
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Sky Sport Italia |
Komentar