BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra nasional Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, mengaku kecewa karena gagal lolos ke turnamen BWF World Tour Finals 2019 yang akan berlangsung di Guangzhou, China, 11-15 Desember mendatang.
Kekecewaan itu terjadi karena regulasi yang diterapkan BWF selaku induk organisasi dunia cabang olahraga bulu tangkis.
Berdasarkan perhitungan poin Race to Guangzhou Ranking, duet Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebetulnya menempati peringkat keenam dengan raihan 93.160 poin.
Baca Juga: Bos Yamaha Beberkan Penyebab Timnya Bisa Bangkit di MotoGP Musim Ini
Namun, pencapaian tersebut gugur lantaran di atas Fajar/Rian masih ada dua wakil Indonesia lainnya yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Marcus/Kevin menempati peringkat kesatu, sedangkan Ahsan/Hendra berada di urutan kedua.
Sesuai regulasi BWF, setiap negara hanya bisa mengirim dua wakil pada masing-masing nomor pertandingan.
Alhasil, Fajar/Rian pun tersisih.
Menanggapi fakta ini, Fajar mengaku kecewa karena dia dan Rian sudah berusaha keras untuk menembus BWF World Tour Finals 2019.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar