BOLASPORT.COM - Miralem Pjanic mengakui bahwa bermain di tim asuhan Maurizio Sarri membuatnya sedikit lelah.
Setelah Maurizio Sarri jadi pelatih anyar Juventus musim ini, Miralem Pjanic memang bisa dibilang tak tergantikan.
Hingga saat ini, ia bermain 17 kali di semua ajang.
Dari semua laga Juventus musim ini, Pjanic hanya absen satu kali karena masalah otot pada laga kontra Genoa akhir Oktober lalu.
Sisanya, Pjanic 16 kali jadi starter dan hanya dua kali jadi pemain pengganti.
Total, ia 13 kali dari 17 laga bermain penuh 90 menit, padahal laga kadang hanya berjarak tiga hari.
Pemain berusia 29 tahun itu kini mengakui bahwa ia sedikit kelelahan.
"Saya merasa sedikit kelelahan karena sejak awal musim saya hampir selalu bermain," ujar Pjanic, dilansir BolaSport.com dari Calciomercato.
Baca Juga: Kerja Sama dengan FC Tokyo, Persija Ingin Lahirkan Takefusa Kubo Baru
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Calciomercato |
Komentar