Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Banyak Mata-mata di Laga Timnas U-22 Indonesia Vs Singapura

By Taufan Bara Mukti - Jumat, 29 November 2019 | 15:34 WIB
Trio pemain timnas U-22 Indonesia; Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani (tengah), dan Osvaldo Haay bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019.
MEDIA PSSI
Trio pemain timnas U-22 Indonesia; Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani (tengah), dan Osvaldo Haay bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019.

BOLASPORT.COM - Pertandingan timnas U-22 Indonesia kontra Singapura ternyata banyak disaksikan oleh mata-mata yang berasal dari tim lain.

Timnas U-22 Indonesia memetik kemenangan 2-0 atas Singapura pada matchday kedua Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Kamis (28/11/2019).

Dua gol lesatan Osvaldo Haay (63') dan Asnawi Mangkualam Bahar (73') cukup untuk mempersembahkan tiga angka buat timnas U-22 Indonesia.

Di laga yang berjalan dengan tempo cepat itu ternyata turut pula hadir para staf pelatih dari tim lain.

Baca Juga: Klasemen Grup B SEA Games 2019 - Timnas Indonesia Kejar Vietnam

Dilansir BolaSport.com dari media Vietnam, Zing, banyak "mata-mata" yang hadir menyaksikan tim Garuda Muda menaklukkan Singapura.

Timnas Vietnam mengirimkan empat asisten pelatih yang dipimpin oleh Lee Young-jin untuk menonton Indonesia.

Padahal beberapa jam sebelum laga timnas U-22 Indonesia vs Singapura dimulai, Vietnam baru saja berlaga kontra Laos di Binan yang berjarak 40km dari Manila.

Kedatangan empat asisten pelatih timnas Vietnam itu bukan tanpa sebab, mereka ingin memantau permainan timnas Indonesia yang akan menjadi lawan mereka selanjutnya.

Dijadwalkan, timnas U-22 Indonesia akan bentrok dengan Vietnam pada Minggu (1/12/2019) di Stadion Rizal Memorial.

"Para asisten pelatih itu bergerak ke Manila sesaat setelah laga kontra Laos. Mereka duduk di tribune Stadion Rizal memorial pada akhir babak pertama dan menyaksikan 45 menit kedua," tulis Zing.

Baca Juga: 5 Fakta Timnas Indonesia Vs Singapura - Nirbobol hingga Tensi Panas Pengujung Laga

Tak hanya mata-mata dari Vietnam, turut hadir pula tim pelatih dari Thailand.

Menurut Zing, timnas Thailand yang pesta gol atas Brunei Darussalam beberapa jam sebelum laga Indonesia vs Singapura, datang langsung bersama sang pelatih Akira Nishino.

Timnas Thailand merupakan lawan pertama yang dikalahkan Indonesia di fase grup SEA Games 2019.

Timnas U-22 Indonesia mengalahkan Thailand dalam duel fase grup SEA Games 2019 di Rizal Memorial Stadium, Selasa (26/11/2019).
TWITTER.COM/CHANGSUEK_TH
Timnas U-22 Indonesia mengalahkan Thailand dalam duel fase grup SEA Games 2019 di Rizal Memorial Stadium, Selasa (26/11/2019).

Egy Maulana Vikri menang dengan skor 2-0 atas Negeri Gajah Putih, Selasa (26/11/2019).

Selanjutnya Thailand akan berhadapan dengan Singapura pada matchday ketiga Grup B.

Performa gemilang timnas U-22 Indonesia agaknya juga membuat rival dari grup sebelah penasaran.

Baca Juga: Menang atas Persib, Teco Tetap Akui Sang Lawan Sulit Dikalahkan

Buktinya ada juga perwakilan timnas Malaysia dan Myanmar yang menyaksikan laga Indonesia vs Singapura.

Padahal, Malaysia dan Myanmar merupakan kontestan dari Grup A.

Kedua tim tersebut mengamati calon lawan yang kemungkinan akan mereka hadapi di babak semifinal.

Indonesia dan Vietnam menjadi negara yang paling difavoritkan lolos ke semifinal SEA Games 2019.

Keduanya saat ini memimpin Grup B dengan perolehan 6 poin hasil dari 2 kemenangan.

Hanya, Vietnam berhak berada di puncak karena unggul selisih gol atas Indonesia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : zing.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
17
39
2
Persebaya
17
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Bali United
17
28
5
Arema
17
28
6
Persik
17
27
7
Persita
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X