Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Babak I - Minim Peluang Emas, Real Madrid Imbang Tanpa Gol Lawan Alaves

By Sri Mulyati - Sabtu, 30 November 2019 | 19:58 WIB
Pemain sayap Real Madrid, Gareth Bale, pada laga melawan Alaves di Liga Spanyol.
TWITTER.COM/INFINITEMADRID
Pemain sayap Real Madrid, Gareth Bale, pada laga melawan Alaves di Liga Spanyol.

BOLASPORT.COM - Real Madrid tertahan imbang 0-0 pada babak pertama laga melawan Alaves dalam lanjutan Liga Spanyol di Mendizorrotza Stadium, Sabtu (30/11/2019).

Real Madrid sebenarnya mampu menguasai pertandingan dengan penguasaan bola hingga 70 persen menjelang babak pertama berakhir.

Minimnya peluang emas membuat dominasi Real Madrid belum berbuah gol.

Peluang-peluang dari Isco, Karim, Benzema, dan Gareth Bale masih belum cukup membahayakan gawang lawan.

Jalannya pertandingan

Permainan masih berimbang pada awal laga dengan kedua tim sama kuat dalam menguasai bola.

Real Madrid hampir kecolongan pada menit ke-7 saat gelandang Alaves, Aleix Vidal, berhasil menyalip Sergio Ramos.

Vidal menyalip Ramos di kotak penalti Real Madrid tetapi justru diganjar kartu kuning karena terbukti melakukan diving.

Setelah hampir kecolongan, Real Madrid berusaha untuk mengencangkan serangan mereka.

Isco melancarkan satu tembakan keras ke arah gawang lawan.

Baca Juga: Man United Alihkan Fokus ke Haaland, Peluang Mandzukic Gabung Pupus

Ada Gareth Bale di kotak penalti Alaves tetapi Isco lebih memilih untuk menembakkan bola secara langsung.

Tembakan Isco masih mengenai tiang gawang Alaves sehingga belum mengubah skor.

Alaves yang bertindak sebagai tuan rumah pun tidak kalah dalam hal serangan dan terus mencoba membombardir pertahanan Real Madrid.

Alur serangan yang belum matang membuat peluang Alaves masih belum terlalu membahayakan gawang Real Madrid.

Baca Juga: Dua Kondisi yang Buat PSG Gagal Permanenkan Status Mauro Icardi

Real Madrid sendiri masih kesulitan untuk membongkar pertahanan Alaves.

Usaha mereka melalui Luka Modric dan Isco belum berhasil menelurkan peluang emas.

Hingga menit ke-25, Real Madrid masih terus mencari celah di antara pertahanan Alaves.

Pertahanan rapat lawan membuat Luka Modric dan kawan-kawan gagal mendekati kotak penalti Alaves.

Kesempatan emas datang saat Marcelo mengirimkan umpan lambung pada menit ke-27.

Gareth Bale berusaha merespons umpan tersebut tetapi bola terlalu tinggi untuk dijangkau kakinya.

Baca Juga: Pogba Baru Akan Kembali di 2 Laga Berat Man United

Peluang tersebut masih bisa diselamatkan oleh kiper Alaves, Fernando Pacheco.

Sementara Alaves mulai membalas dengan serangan balik mereka yang cepat meski pergerakan terburu-buru membuat mereka belum bisa memaksimalkan peluang.

Real Madrid sendiri langsung membalas pada menit ke-32 saat Isco berhasil maju hingga ke depan kotak penalti Alaves tanpa terkawal.

Isco pun langsung melepaskan tembakan keras tetapi masih mampu ditangkap oleh Pacheco.

Tiga menit berselang, Real Madrid berhasil membangun serangan apik antara Karim Benzema dan Luak Modric.

Baca Juga: Neymar Disebut Tidak Pernah Menghargai PSG

Namun tendangan melengkung Benzema masih melebar jauh di samping kanan gawang Alaves.

Begitu pula dengan usaha Bale dua menit kemudian yang masih bisa diamankan oleh Pacheco.

Kegagalan Real Madrid mencari celah untuk menciptakan peluang membuat babak pertama harus berakhir dengan skor 0-0.

Alaves 0-0 Real Madrid

Susunan pemain:

Alaves: 1-Fernando Pacheco; 21-Martin Aguirregabiria, 23-Ximo Navarro, 5-Victor Laguardia, 3-Ruben Duarte; 18-Aleix Vidal, 22-Wakaso Mubarak, 8-Tomas Pina, 11-Luis Rioja; 9-Joselu, 7-Lucas Perez

Pelatih: Asier Garitano

Real Madrid: 1-Alphonse Areola; 12-Marcelo, 4-Sergio Ramos, 3-Eder Militao, 2-Dani Carvajal; 8-Toni Kroos, 14-Casemiro, 10-Luka Modric; 22-Isco, 9-Karim Benzema, 11-Gareth Bale

Pelatih: Zinedine Zidane

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Inilah Best XI pekan ke-29 pilihan BolaSport.com. . #liga1 #bestxi

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Penjelasan PSSI soal Pemain Abroad Timnas Indonesia yang Telat Gabung dan Menyusul

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136