BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Josep "Pep" Guardiola mulai kehilangan sentuhan magisnya dalam menangani klub.
Manchester City tertinggal 11 poin dari Liverpool pada klasemen sementara Liga Inggris.
Tim asuhan Pep Guardiola mengumpulkan 29 poin dalam 14 laga di ajang tersebut.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, jumlah poin tersebut merupakan catatan terburuk Guardiola di awal musim sepanjang karier kepelatihannya.
Saat masih melatih Barcelona maupun Bayern Muenchen, Guardiola selalu berhasil mengumpulkan poin lebih.
Baca Juga: Babak I - Gol Bonucci Dibalas Cuma 2 Menit, Juventus Tertahan 1-1
Man City juga lebih sering kalah di awal musim daripada periode sebelumnya.
Tim berjuluk The Citizens tersebut sudah menelan tiga kekalahan di Liga Inggris musim ini.
Guardiola dipusingkan dengan hasil buruk karena kondisi timnya yang tidak sempurna.
Lini belakang Man City kurang lengkap karena beberapa pemain mengalami cedera.
Baca Juga: Liverpool Resmi Jadi Raja Gol dari Bola Mati di Liga Inggris
Guardiola belum bisa memainkan Aymeric Laporte dan Oleksandr Zinchenko karena masih cedera.
Gelandang bertahan mereka, Fernandinho, harus mengalah dan mengisi posisi lini belakang.
Kondisi tim ini membuat Man City sering gagal untuk meraih hasil yang maksimal.
Baca Juga: Pelatih Semen Padang Sesumbar Tunda Perayaan Juara Bali United
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | marca.com |
Komentar