Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2019 - Eko Yuli Irawan Dalam Kondisi Siap Sumbang Emas untuk Indonesia

By Delia Mustikasari - Senin, 2 Desember 2019 | 05:15 WIB
Atlet angkat besi Indonesia, Eko Yuli Irawan, berpose bersama Wakil Ketua PB PABBSI Djoko Pramono da
firzie
Atlet angkat besi Indonesia, Eko Yuli Irawan, berpose bersama Wakil Ketua PB PABBSI Djoko Pramono da

BOLASPORT.COM - Lifter putra Indonesia, Eko Yuli Irawan, dalam kondisi siap menyumbangkan medali emas untuk kontingen Merah Putih.

Hal tersebut dipastikan pelatih kepala timnas angkat besi Indonesia, Dirdja Wihardja saat ditemui  BolaSport.com di Ninoy Aquino Stadium, Rizal Memorial Sports Complex, Filipina, Manila, Minggu (1/12/2019).

Eko Yuli Irawan akan turun di kelas 61 kg cabang angkat besi SEA Games 2019 yang digelar di Komplek Olahraga Rizal Memorial Stadium, Senin (2/12/2019).

"Kondisi Eko Yuli Irawan sudah cukup prima. Cedera engkelnya sudah 95 persen sembuh dan siap menyumbangkan medali emas," kata Dirdja Wiharja.

Sebelumnya,  lifter putri Windy Cantika Aisah akan turun lebih dulu di kelas 49 kg. Terakhir, Juliana Klarisa akan turun di kelas 55 kg putri.

"Persaingan di kelas 55 kg putri cukup berat karena Juliana bertemu dengan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 Hidilyn Diaz dari Filipina," kata Dirdja.

Wakil Ketua Umum PB PABBSI Djoko Pramono memastikan bahwa peraih perunggu Olimpiade London 2012 ini akan tampil pada Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Ketut/Apriyani Masih Diturunkan Saat Indonesia Hadapi Singapura

"Eko sudah lolos ke Olimpiade Tokyo 2020. Kami akan berusaha untuk bisa meloloskan liftar lainnya. Target kami bisa meloloskan enam lifter," katanya.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Tak Ada Laporan Cedera, Seluruh Pemain Siap Tempur Saat Timnas Indonesia Jumpa Jepang dan Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X