Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC dan Persija Jakarta Dapat Sanksi karena Ulah Suporter

By Hugo Hardianto Wijaya - Kamis, 5 Desember 2019 | 12:15 WIB
Aremania mendukung Arema FC melawan Persija dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019).
SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
Aremania mendukung Arema FC melawan Persija dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019).

BOLASPORT.COM - Hasil sidang Komite Disiplin (Komdis) PSSI menjatuhkan hukuman kepada Arema FC dan Persija Jakarta karena ulah suporternya.

Komite Disiplin (Komdis) PSSI menggelar sidang pada Jumat (29/11/2019).

Sidang tersebut membahas pelanggaran disiplin dari peserta kompetisi Liga 1 dan Liga 2 mulai dari klub, pelatih, pemain, hingga suporter.

Hasil sidang Komdis telah diumumkan dalam laman PSSI pada Rabu (4/12/2019).

Dalam hasil sidang tersebut, ada tujuh tim dari Liga 1 maupun Liga 2 yang mendapatkan sanksi akibat sejumlah alasan.

Baca Juga: VIDEO - Marcus Rashford Butuh 41 Detik dari Taruh Bola Sampai Cetak Gol Penalti

Arema FC dan Persija Jakarta menjadi dua tim dengan jumlah hukuman terbesar dari seluruh sanksi yang diberikan oleh Komdis PSSI.

Kedua tim tersebut dijatuhi sanksi akibat bentuk pelanggaran yang sama.

Baik Singo Edan maupun Macan Kemayoran dihukum karena ulah suporter yang menyalakan flare seusai laga yang mempertemukan kedua tim.

Kedua kesebelasan saling berhadapan di Stadion Kanjuruhan, Malang, pada Sabtu (23/11/2019).

Laga berakhir imbang 1-1 setelah pada menit ke-87 Makan Konate berhasil menciptakan gol balasan untuk Persija Jakarta yang lebih dulu mencetak gol lewat Marko Simic (76').

Para suporter dari kedua kesebelasan kemudian menyalakan flare tepat setelah wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir.

Buntutnya, Komdis PSSI memutuskan untuk memberikan hukuman berupa denda sebesar Rp 150 juta kepada Arema FC.

Sedangkan Persija Jakarta dikenakana denda sebesar Rp 75 juta untuk alasan yang sama.

Baca Juga: Indra Sjafri Pastikan Semua Pemain Timnas U-22 Indonesia Siap Hadapi Laos

Gelandang Arema FC , Dendi Santoso berebut bola dengan Bek Persija Jakarta, Sandi Darman Sute dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019). Arema FC ditahan imbang Persija Jakarta dengan skor 1-1.
SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
Gelandang Arema FC , Dendi Santoso berebut bola dengan Bek Persija Jakarta, Sandi Darman Sute dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019). Arema FC ditahan imbang Persija Jakarta dengan skor 1-1.

Hasil Sidang Komite Disiplin PSSI, Kamis (29/11/2019)

1. Madura United FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Madura United FC vs Bhayangkara FC
- Tanggal kejadian: 22 November 2019
- Jenis pelanggaran: Pelemparan botol ke dalam lapangan (pengulangan)
- Hukuman: Denda Rp. 45.000.000

2. Arema FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Arema FC vs Persija Jakarta
- Tanggal kejadian: 23 November 2019
- Jenis pelanggaran: Penyalaan flare (pengulangan)
- Hukuman: Denda Rp. 150.000.000

3. Persija Jakarta
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Arema FC vs Persija Jakarta
- Tanggal kejadian: 23 November 2019
- Jenis pelanggaran: Penyalaan flare (pengulangan)
- Hukuman: Denda Rp. 75.000.000

4. Panitia Pelaksana Pertandingan Bhayangkara FC
- Nama kompetisi: Shopee Liga 1 2019
- Pertandingan: Bhayangkara FC vs Arema FC
- Tanggal kejadian: 27 November 2019
- Jenis pelanggaran: Pagar pembatas roboh yang mengakibatkan 2 (dua) suporter arema terjatuh
- Hukuman: Denda Rp. 20.000.000

5. Persiraja Banda Aceh
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Sriwijaya FC vs Persiraja Banda Aceh
- Tanggal kejadian: 25 November 2019
- Jenis pelanggaran: 6 (enam) kartu kuning dalam satu pertandingan
- Hukuman: Denda Rp. 25.000.000

6. Persita Tangerang
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Persita Tangerang vs Persik Kediri
- Tanggal kejadian: 25 November 2019
- Jenis pelanggaran: Penyalaan flare
- Hukuman: Denda Rp. 25.000.000

7. Persik Kediri
- Nama kompetisi: Liga 2 2019
- Pertandingan: Persita Tangerang vs Persik Kediri
- Tanggal kejadian: 25 November 2019
- Jenis pelanggaran: Penyalaan flare dan smoke bomb
- Hukuman: Denda Rp. 50.000.000

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : PSSI.org
REKOMENDASI HARI INI

Tekad Persib Kalahkan Zhejiang Demi Susul Asnawi Mangkualam dkk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X