Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borneo FC Vs Tira-Persikabo - Miftahudin: Mental Pemain Sudah Membaik

By Nezatullah Wachid Dewantara - Kamis, 5 Desember 2019 | 18:15 WIB
Skuat Tira-Persikabo di Liga 1 2019.
INSTAGRAM TIRA-PERSIKABO
Skuat Tira-Persikabo di Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - Caretaker pelatih PS Tira-Persikabo, Miftahudin Mukson, ungkap kondisi para pemainnya jelang menghadapi Borneo FC.

Tira-Persikabo akan menghadapi Borneo FC di Stadion Segiri, Kota Samarinda, pada Jumat (6/12/2019).

Menjelang laga pekan ke-31 tersebut, Tira-Persikabo punya masalah tersendiri di dapur mereka.

Pasalnya, sampai saat ini, tim berjulukan Laskar Padjadjaran tersebut belum mampu memenangkan satu pun laga dalam 15 pertandingan terakhir mereka.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Triady Fauzi Diharapkan Raih Emas Nomor Gaya Ganti

Baca Juga: Jelang Tanding Ulang, Anthony Joshua Tidak Takut dengan Andy Ruiz Jr

Hal itu tentu saja membuat mental pemain Tira-Persikabo menurun dan sangat memengaruhi performa mereka di setiap pertandingan.

Kondisi tersebut semakin diperparah usai Tira-Persikabo melewati pekan ke-29 mereka tak lagi dilatih oleh Rahmad Darmawan.

Pelatih asal Lampung tersebut dipecat oleh manajemen Tira-Persikabo usai Ciro Alves dkk kalah dari tim penghuni zona degradasi, Kalteng Putra.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Tuah Pahoe, Kota Palangkaraya tersebut, Tira-Persikabo kalah tipis dari tuan rumah dengan skor 0-1.

Baca Juga: Man United, Spesialis Kebal Pukulan Raksasa Musim Ini

Setelah Rahmad Darmawan dipecat, kendali Tira-Persikabo kini diambil alih oleh sang asisten pelatih, Miftahudin Mukson.

Laga menghadapi Borneo FC adalah tugas kedua bagi Mukson selama menjadi caretaker pelatih Tira-Persikabo.

Pada laga perdana Mukson, Tira-Persikabo harus takluk 0-1 dari Barito Putra di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Menghadapi tim asuhan Mario Gomez tersebut, Mukson sadar bahwa kedua tim punya perbedaan kualitas.

Pemain dan pelatih caretaker Tira-Persikabo, Abduh Lestaluhu serta Miftahudin Mukson, Minggu (1/12/2019).
YUDISTIRA WANNE/TRIBUN BOGOR
Pemain dan pelatih caretaker Tira-Persikabo, Abduh Lestaluhu serta Miftahudin Mukson, Minggu (1/12/2019).

Baca Juga: SEA Games 2019 - Rinov/Pitha Siap Jalani Laga Perempat Final

"Borneo FC dari sisi apapun lebih baik dari kami," ujar Mukson dikutip BolaSport.com dari laman resmi Liga Indonesia.

"Tapi di sepak bola kan tidak bisa dari sisi itu saja, banyak faktor."

"Mudah-mudahan tradisi yang bagus kalau main di Segiri bisa terulang kembali pada hari Jumat nanti," ucapnya.

Jelang menghadapi tim penghuni peringkat ketiga klasemen sementara tersebut, Mukson mengaku anak asuhnya sudah semakin siap.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Tambah 6 Emas, Indonesia Salip Perolehan Medali Malaysia

"Anak-anak sudah mulai ceria dan terbuka. Ada beberapa pemain yang butuh perawatan karena benturan," kata Mukson.

"Tapi mudah-mudahan untuk hari Jumat mereka dapat tampil maksimal."

"Tapi dari sisi psikis sudah lebih baik dari sebelumnya," tuturnya menandaskan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : liga-indonesia.id
REKOMENDASI HARI INI

Prediksi Ipswich Town Vs Man United, Debut Amorim Berjalan Manis Lewat Kemenangan Tipis

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X