Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borneo FC Vs Tira-Persikabo - Tuan Rumah Fokus Rebut Kembali Runner-Up

By Nezatullah Wachid Dewantara - Kamis, 5 Desember 2019 | 22:00 WIB
Para pemain Borneo FC melakoni latihan bersama di lapangan Universitas Surabaya, Senin (7/10/2019)
BORNEOFC.ID
Para pemain Borneo FC melakoni latihan bersama di lapangan Universitas Surabaya, Senin (7/10/2019)

BOLASPORT.COM - Borneo FC langsung memfokuskan diri menghadapi Tira-Persikabo guna merebut kembali posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2019.

Borneo FC akan menjamu Tira-Persikabo di Stadion Segiri, Kota Samarinda, pada Jumat (6/12/2019).

Menghadapi tim berjulukan Laskar Padjadjaran tersebut, Borneo FC enggan kehilangan poin di kandang.

Pasalnya, pada pekan sebelumnya Borneo FC yang ditahan imbang PSM Makassar, tergeser posisinya di klasemen oleh Persipura Jayapura.

Baca Juga: Merasa Dirugikan, Tira Persikabo Berencana Ajukan Banding ke FIFA

Baca Juga: Lolos ke Semifinal SEA Games 2019, Timnas U-22 Indonesia Banjir Bonus

Sebelum laga pekan ke-30 tersebut, Borneo FC berada di posisi kedua dengan torehan 44 poin.

Namun akibat gagalnya memperoleh hasil maksimal di kandang PSM, Borneo FC harus turun ke posisi ketiga dengan koleksi 45 poin.

Sementara itu Persipura Jayapura, berhasil menang atas PSIS Semarang dan menduduki peringkat kedua dengan 46 poin.

"Kami sekarang fokus terhadap laga kandang melawan Tira-Persikabo," kata asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Borneo FC.

Baca Juga: Rekor Pertemuan: Indonesia Ungguli Myanmar dari Sembilan Pertandingan

"Kami tak ingin kehilangan poin lagi di kandang karena kami sudah terlalu banyak kehilangan poin bahkan di kandang sendiri."

"Harusnya kami bisa maksimalkan semua laga kandang karena adanya dukungan suporter," ucapnya.

Untuk bisa memperoleh hasil maksimal, tim pelatih Borneo FC melakukan serangkaian evaluasi setelah hasil kurang maksimal dalam beberapa laga terakhir.

Hasil kurang maksimal tersebut termasuk kekalahan 1-2 dari Persela Lamongan pada Rabu (27/11/2019).

Laga anata PSM Makassar dan Borneo FC di pekan ke-30 Liga 1 2019 pada Senin (2/12/2019) di Stadion Andi Mattalatta, Makassar
TRIBUN TIMUR/MUHAMMAD ABDIWAN
Laga anata PSM Makassar dan Borneo FC di pekan ke-30 Liga 1 2019 pada Senin (2/12/2019) di Stadion Andi Mattalatta, Makassar

Baca Juga: Valentino Rossi Merasa Sedih MotoGP 2019 Tak Sesuai Ekspetasi

"Evaluasi sudah kami lakukan, termasuk ketika terakhir kali kami kalah dari PSM," kata Amiruddin.

"Kami menyoroti lini bertahan yang kurang siap ketika lawan mulai menyerang balik."

"Kami minim cleansheet dan itu harus diperbaiki pada sisa empat laga sebelum kompetisi berakhir," tuturnya menjelaskan.

Meski unggul secara kualitas atas Tira-Persikabo, pria yang akrab disapa Amir ini tetap tak mau para pemainnya lengah.

Baca Juga: Soal Transfer Pogba, Zidane dan Presiden Real Madrid Beda Pendapat

Sebab, bagaimana pun tim yang kini ditangani caretaker pelatih Miftahudin Mukson tersebut sedang dalam misi untuk bangkit.

Pasalnya, Tira-Persikabo saat ini sudah mencatatkan 15 laga tanpa meraih satu pun kemenangan.

Sehingga, jika tidak hati-hati, Borneo FC bisa jadi korban kebangkitan Ciro Alves dkk.

"Tira-Persikabo pasti datang dengan motivasi lebih," ucap Amir.

"Mereka punya rekor belum pernah menang dan pasti akan ngotot untuk bisa mengakhirinya," ujarnya.

Baca Juga: Persebaya Berharap Maksimalkan Laga Sisa Demi Finis di Papan Atas

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : Borneofc.id
REKOMENDASI HARI INI

Marc Marquez Masih Masuk Daftat Atlet Spanyol Terkaya meski Kehilangan 18 Juta Euro

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X