Untuk lini depan, Persib kembali diperkuat bomber asal Chad, Ezechiel N’Douassel, yang sempat absen pada laga sebelumnya.
N'Douassel harus melewatkan pertandingan melawan Persela lantaran mendapat larangan bermain.
Striker bernomor punggung 10 itu menerima kartu merah tatkala membela Persib melawan Bali United.
Baca Juga: Merasa Dirugikan, Tira Persikabo Berencana Ajukan Banding ke FIFA
Meski sempat kecewa, Robert juga kembali menyertakan Achmad Jufriyanto dan Supardi Nasir.
Kedua palang pintu pertahanan Persib itu melakukan gol bunuh diri saat menghadapi Bali United dan Persela.
Menurut jadwal, laga PSS kontra Persib akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (7/12/2019), pukul 18.30 WIB.
Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 18.30 WIB.
Berikut 22 pemain Persib untuk menghadapi PSS:
Kiper: Dhika Bayangkara, I Made Wirawan, M. Aqil Savik
Pemain Belakang: Achmad Jufriyanto, Indra Mustafa, Nick Kuipers, Zalnando, Supardi Nasir, Ardi Idrus, Henhen Herdiana
Pemain Tengah: Kim Jeffrey Kurniawan, Erwin Ramdani, Abdul Aziz Lutfi, Dedi Kusnandar, Hariono, Omid Nazari, Esteban Vizcarra, Frets Butuan, Febri Hariyadi, Ghozali Muharam Siregar
Pemain Depan: Kevin van Kippersluis, Ezechiel N’Douassel
View this post on Instagram
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar