Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Deontay Wilder Ungkap Jagoannya dalam Duel Anthony Joshua vs Andy Ruiz Jr

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 6 Desember 2019 | 15:12 WIB
Momen saat Deontay Wilder (kanan) menjatuhkan  Tyson Fury (kiri) dalam pertarungan tinju yang digela
TWITTER.COM/SHOWTIMEBOXING
Momen saat Deontay Wilder (kanan) menjatuhkan Tyson Fury (kiri) dalam pertarungan tinju yang digela

BOLASPORT.COM - Juara tinju kelas berat, Deontay Wilder, menjagokan Andy Ruiz Jr. untuk menumbangkan Anthony Joshua sekali lagi dalam pertandingan ulang.

Deontay Wilder tertarik dengan pertandingan ulang perebutan gelar IBO, IBF, WBA, dan WBO antara Anthony Joshua dan Andy Ruiz Jr. pada Sabtu (7/12/2019).

Pertandingan yang akan digelar di Diriyah Arena, Ad Diriyah, Arab Saudi, itu sangat menarik minat Deontay Wilder untuk menentukan pemenangnya.

Pasalnya pemegang gelar WBC ini nantinya bernafsu menantang pemenang laga tersebut untuk pertandingan unfikasi.

Sekadar informasi, Wilder saat ini memegang sabuk gelar juara WBC dan memerlukan keempat gelar yang dipegang Ruiz untuk menjadi juara tak terbantahkan (undisputed champions).

Wilder sendiri menjagokan Ruiz. Menurutnya Ruiz memiliki segalanya untuk bisa menang melawan Joshua.

"Saya pikir Ruiz memiliki momentum untuk bertanding dan memenangi pertandingannya lagi," kata Wilder dikutip BolaSport.com dari DAZN.

"Kemenangan pertama tentu telah menambah kepercayaan diri yang besar dan memacu motivasinya, terutama bangkit dan menjatuhkan Joshua empat kali.

"Kemenangan itu telah mengubah hidupnya. Tetapi menjadi pemenang di pertandingan ulang akan mengubah hidupnya untuk selamanya," katanya meneruskan.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : dazn.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
Pos
Pembalap
Poin
1
M. Marquez Ducati Team
123
2
A. Marquez Gresini Racing
106
3
F. Bagnaia Ducati Team
97
4
F. Morbidelli Team VR46
78
5
F. Di Giannantonio Team VR46
48
6
J. Zarco Team LCR
38
7
M. Bezzecchi Aprilia Racing Team
32
8
F. Quartararo Yamaha Factory Racing
30
9
A. Ogura Trackhouse Racing Team
29
10
L. Marini Honda HRC
26
Close Ads X