BOLASPORT.COM – Duo pilar timnas U-22 Indonesia yang berbeda peran pada SEA Games 2019, Kurniawan Dwi Yulianto dan Saddil Ramdani dikabarkan segera gabung klub Malaysia.
Isu yang mengarah ke Kurniawan Dwi Yulianto dan Saddil Ramdani untuk bekerja dalam sebuah klub sama di Malaysia musim 2020 makin menguat.
Terbaru, akun Twitter penyedia kabar soal transfer pemain Liga Malaysia, @GosipLigaM yang dikutip BolaSport.com makin menguatkan kabar yang awalnya hanya rumor ini.
Pada Jumat (6/12/2019) sore, akun itu secara terang menyebut dua nama yang masih jadi bagian timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2019 ini akan kerja untuk Sabah FA.
”Legenda sepakbola Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto dikabarkan akan melatih tim Sabah FA untuk musim depan,” bunyi tweet akun tersebut.
Baca Juga: Bursa Pelatih Liga Malaysia 2020, dari Maradona Sampai Idola Indonesia
Baca Juga: Timnas U-22 Thailand Tersingkir, Fans Serbu Instagram Mantan Pelatih
”Dia (Kurniawan) juga dilaporkan membawa pemain sayap tim nasional Indonesia Saddil Ramdani ke tim barunya.”
Sabah FA adalah tim promosi Liga Super Malaysia 2020.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | twitter.com/GosipLigaM |
Komentar