BOLASPORT.COM - Liverpool akan menghadapi dua laga dalam 24 jam saat mereka berlaga di babak semifinal Piala Dunia Antarklub pada (18/12/2019) serta melawan Aston Villa di Piala Liga Inggris pada Selasa, (17/12/2019).
Kedua pertandingan berjarak tak sampai 24 jam, di mana Liverpool akan menghadapi Aston Villa di Villa Park terlebih dulu pada perempat final Piala Liga, Selasa (17/12/2019), kemudian akan berlaga di semifinal Piala Dunia Antarklub di Qatar, Rabu (18/12/2019).
Sebelumnya, Liverpool telah mengumumkan 23 nama untuk skuat yang akan dibawa ke Qatar.
Nama-nama seperti Alisson Becker, Virgil van Dijk, Mohamed Salah, Sadio Mane dan Roberto Firmino menjadi pemain senior yang akan bertanding di Piala Dunia Klub.
Selain itu, terdapat juga beberapa nama pemain muda juga yang masuk ke dalam daftar tersebut, seperti Rhian Brewster, Harvey Elliott, Neco Williams dan Curtis Jones.
Hal itu menandakan Liverpool akan menggunakan pemain muda yang belum berpengalaman di level senior untuk menghadapi Villa.
Baca Juga: Hasil SEA Games 2019 - Menang Mudah, Praveen/Jordan Melaju ke Semifinal
Sementara pelatih Liverpool U-23, Neil Critchley akan memimpin pertandingan Piala Liga Inggris melawan Villa.
Namun demikian, lebih lanjut Juergen Klopp menjelaskan bakal ada 4 pemain yang akan masuk skuat kontra Aston Villa, meskipun mereka telah masuk ke skuat Piala Dunia Antarklub.
"Situasinya, adalah saat ini, kami punya 16 pemain senior (tidak termasuk kiper), jadi kami akan terbang (ke Qatar) dengan 16 pemain terlebih dulu dan 4 pemain muda akan menuyusul. Ini adalah keputusan normal," kata Klopp seperti dikutip BolaSport.com dari Liverpool Echo.
Keempat pemain muda tersebut akan bermain melawan Aston Villa terlebih dulu, lalu kemudian terbang ke Qatar untuk mengisi bangku cadangan tim utama.
"Mereka akan bermain pada laga versus Villa, lalu mereka akan terbang ke Qatar, masuk dan menonton laga (di Piala Dunia Antarklub pada Rabu), lalu mereka akan siap untuk kemungkinan kami melangkah ke final atau laga yang lain," lanjut Klopp.
Baca Juga: SEA Games 2019 - Respek, Peselancar Filipina Lepas Kemenangan demi Selamatkan Atlet Indonesia
Liverpool Echo melaporkan keempat pemain yang dimaksud Klopp kemungkinan adalah Harvey Elliot, Neco Williams, Rhian Brewster dan Curtis Jones.
Liverpool sepertinya cukup berambisi untuk memenangi kejuaraan tersebut untuk pertama kalinya.
Sebab, mereka harus puas menjadi runner-up ketika terakhir kali mengikuti kompetisi yang berisi juara dari masing-masing benua di seluruh belahan dunia itu pada 2005 silam.
Kini dengan skuad yang jauh lebih baik, nampaknya Klopp tidak akan menyia-nyiakan kesempatan yang sulit didapat ini.
Curtis Jones’ individual highlights from yesterday’s 7-0 win against Napoli U19’s.
Thanks for the video @CohleRust11! pic.twitter.com/fITTcQOG50
— Redmen TV Academy (@RedmenAcademy) November 28, 2019
Baca Juga: 6 Pemain Singapura Langgar Jam Malam, 2 Diantaranya Pernah Terlibat Friksi dengan Egy Maulana
Berikut skuat lengkap Liverpool untuk kejuaraan Piala Dunia Klub 2019:
Kiper: Alisson Becker, Adrian, Andre Lonergan.
Bek: Virgil van Dijk, Dejan Lovren, Joe Gomez, Andy Robertson, Trent-Alexander Arnold, Neco Williams.
Gelandang: James Milner, Naby Keita, Jordan Henderson, Georginio Wijnaldum, Alex Oxlade-Chamberlain, Adam Lallana, Curtis Jones.
Penyerang: Roberto Firmino, Mohamed Salah, Sadio Mane, Divock Origi, Xherdan Shaqiri, Harvey Elliot.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Liverpool Echo |
Komentar