Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2019 - Ungkapan Syukur Pemain Malaysia yang Bekuk 2 Wakil Indonesia dan Raih Emas

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 10 Desember 2019 | 13:23 WIB
Pebulu tangkis Malaysia, Selvaduray Kisona.
instagram.com/kisonaselvaduray
Pebulu tangkis Malaysia, Selvaduray Kisona.

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis Malaysia, Selvaduray Kisona, meluapkan rasa syukur setelah berhasil meraih medali emas dari SEA Games 2019.

Selvaduray Kisona merebut medali emas dari nomor bulu tangkis tunggal putri SEA Games 2019 setelah mengalahkan wakil Indonesia Ruselli Hartawan, Senin (9/12/2019).

Kisona mengalahkan Ruselli lewat rubber game 20-22, 21-14, 21-13 dalam laga yang berlangsung di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina.

Ruselli bukan satu-satunya wakil Indonesia yang takluk di tangan Kisona dalam ajang bulu tangkis perorangan SEA Games 2019.

Pada babak perempat final, Kisona menyingkirkan tunggal putri andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, juga lewat drama rubber game.

Setelah berhasil membawa pulang medali emas dari gelaran SEA Games edisi ke-30 ini, Kisona kemudian melontarkan ungkapan syukur.

Termasuk ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukungnya hingga kembali dapat naik ke podium tertinggi.

"Saya benar-benar tak bisa berkata dan ini seperti mimpi yang menjadi nyata, yaitu meraih medali emas pertama saya," tulis Selvaduray lewat akun Instagram pribadinya.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Zheng Siwei Nilai Drawing Kali Ini Sulit

"Terima kasih kepada setiap orang yang mendukung saya sampai akhir. Saya sangat mengapresiasinya.

"Saya akan berlatih lebih keras kembali untuk diri saya menjadi lebih baik.

"Terima kasih juga kepada pelatih, manajemen, teman, dan keluarga yang mendukung saya melalui perjalanan yang sulit ini," tulisnya melanjutkan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kisona Selvaduray (@kisonaselvaduray) on

Kesuksesan Kisona meraih medali emas membantu Malaysia menjadi juara umum cabor bulu tangkis di SEA Games 2019.

Malaysia total mendapat 3 medali emas, 2 medali perak, dan 5 medali perunggu. Pasukan Negeri Jiran unggul jumlah medali dari Indonesia yang juga mendulang 3 emas dan 2 perak.

Adapun dua medali emas lain disumbangkan oleh pasangan ganda putra Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan pemain tunggal putra, Lee Zii Jia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : instagram.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
25
60
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
23
44
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Osasuna
24
32
8
Real Sociedad
23
31
9
Girona
24
31
10
Mallorca
23
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
24
54
3
Atalanta
25
51
4
Lazio
25
46
5
Juventus
24
43
6
Fiorentina
24
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
24
34
10
Udinese
24
30
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X