BOLASPORT.COM - Perjuangan Tira-Persikabo untuk menghindari zona degradasi terbilang sulit pada pekan ke-32 Liga 1 2019.
Tira-Persikabo akan dijamu sang juara Liga 1 2019, Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Kamis (12/12/2019), pukul 17.45 WIB.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco mungkin menurunkan pemain lapis kedua pada laga ini.
Meski begitu, Tira-Persikabo tak menganggap hal itu sebagai keuntungan buat mereka.
"Kami semua tahu ya, Bali United sudah juara Liga 1. Kami tahu kualitas pemain Bali United," kata asisten pelatih Tira-Persikabo, Miftahudin Mukson, Rabu (11/12/2019).
Baca Juga: Nasib Tira Persikabo Mirip Dengan Tahun Lalu, Ini Komentar Asisten Pelatih
"Semua bagus dari yang inti hingga cadangan. Kami tahu kualitas mereka semua tidak jauh berbeda. Kalau mereka menurunkan pemain lapis kedua, kami tetap waspada."
"Sistem dan game plan yang dibuat oleh pelatih Bali United sama dan pasti bisa dijalankan dengan baik," katanya lagi.
Saat ini, Laskar Padjadjaran menempati posisi ke-15 atau hanya berjarak satu posisi dengan zona degradasi.
Mereka pun cuma unggul lima angka dari Perseru Badak Lampung FC, yang ada di posisi ke-16.
"Ini tantangan tersendiri bagi kami. Semoga besok kami dapat mengeluarkan kemampuan terbaik agar kami dapat mengimbangi mereka," tuturnya.
Baca Juga: Kalah 3 Kali Lalu Comeback Lolos, Atalanta Ulangi Sejarah Newcastle di Liga Champions
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar